Kedung Kenthus Green Canyon Versi Ponorogo

Kedung Kenthus

Ponorogo atau yang sering terkenal dengan sebutan kota reog memilki banyak destinasi wisata alam. Destinasi wisata alamnya cukup bervariasi, salah satunya kedung kenthus. Wisata alam yang hampir mirip dengan kolam renang, belum terekspos ke luar daerah.

Asal Usul Kedung Kenthus

Asal Usul Kedung atau Kolam Kenthus
Source : http://2.bp.blogspot.com/

Kedung atau kolam kenthus bermula saat warga sekitar bunuh diri pada tempat wisata ini setelah 5 hari menjalani pernikahan. Cerita sekarang, masih belum terekspos oleh wisatawan, sebab belum banyak orang yang mengetahuinya.

Destinasi wisata alam yang berupa kolam atau Kedung, memiliki keindahan alam memukau. Aliran air yang masih jernih, bisa pengunjung manfaatkan untuk mandi maupun berenang. Kolam kenthus masih belum terlalu eksis pada kalangan masyarakat, sebab masih terbatas akan Informasi.

Masyarakat sekitar lokasi wisata, tentu saja memahami keindahan maupun sejarah yang terdapat pada kolam kenthus. Menariknya sumber mata air yang terdapat pada kolam tidak akan pernah mengering meskipun musim kemarau.

Mulai Populer Kedung Kenthus

Mulai Populer
Source : https://bramakha.com/

Kolam kenthus mulai terdengar ke masyarakat luar pada saat pemuda sekitar mengunggah gambar wisata ke sosial medianya. Keindahan alamnya yang cukup alami dan belum tercemar, mampu menarik perhatian dari banyak orang.

Lokasi kedung kenthus yang berada pada daerah pegunungan, membuat udaranya masih sangat segar. Kolam kenthus juga terkenal dengan sebutan green canyon versi Ponorogo, sebab keindahan alamnya kirim dengan wisata dari luar negeri.

Pihak pengelola wisata dan juga penduduk sekitar bekerja sama dalam membangun destinasi wisata, sebab setelah terkenal pengunjung mulai berdatangan. Tempat wisata yang belum banyak terjamah oleh aktivitas manusia, membuat lokasinya masih cukup alami.

Informasi Tambahan Kedung Kenthus

Informasi Tambahan
Source : https://jatengonline.com/

Pengunjung yang berasal dari luar daerah, harus memperhatikan segala informasi terkait destinasi wisata. Tujuannya agar pengunjung tidak kecewa saat akan liburan ke suatu tempat, berikut informasi lengkap terkait jam operasional hingga harga tiket menuju wisata:

  • Alamat : Ds. Jenangan, Kec. Sampung, Kab.Ponorogo
  • Jam Operasional: Buka setiap hari selama 24 jam
  • Harga tiket : Gratis

Rute Perjalanan Menuju Lokasi Wisata

Rute Perjalanan Menuju Lokasi Wisata
Source : https://jatengonline.com/

Destinasi wisata alam yang belum terlalu eksis, terkadang membuat pengunjung merasa kebingungan saat akan liburan ke kolam kenthus. Pengunjung yang memulai perjalanan dari kota Ponorogo dapat melanjutkan perjalanan ke arah Sumoroto, kemudian lanjut Sampung.

Waktu yang pengunjung perlukan untuk sampai ke kedung kenthus dari kota Ponorogo sekitar 30 menit. Perjalanan menuju lokasi bisa menggunakan transportasi yang berupa kendaraan roda dua atau empat. Rute menuju lokasi mudah untuk pengunjung pahami, sebab arahnya cukup jelas.

Baca Juga : Rekomendasi Tempat Wisata di Ponorogo Yang Lagi Hits 2023

Keindahan yang terdapat pada lokasi wisata semakin bertambah dengan adanya gowa lowo. Kolam Kenthus memiliki aliran sungai yang cantik dan sempit, namun pada dasarnya kedungnya sangat luas sehingga cocok untuk berenang atau sekedar bermain saja.

Lokasi Wisata di Google Maps >> https://goo.gl/maps/svpmqMK6uLEmzu2t6

Daya Tarik Kolam Kedung Kenthus

Daya Tarik Kolam Kenthus
Source : https://jatengonline.com/

Destinasi wisata alam yang berupa kolam atau kedung, memang belum terlalu terekspos. Promosi yang masyarakat sekitar lakukan, lambat laut mulai memberikan hasil. Destinasi wisata kolam kenthus memiliki banyak daya tarik, seperti:

1. Airnya Jernih

Air yang mengalir pada kolam kenthus sangat jernih, sehingga bisa pengunjung manfaatkan untuk berenang hingga mandi. Aliran air ya juga masih alami dan tidak tercemar oleh zat berbahaya, terlebih belum banyak pengunjung yang mendatangi lokasi wisata.

Baca Juga : Wisata Kedung Gamping Ponorogo

Beragam manfaat bisa masyarakat serta pengunjung rasakan ketika mengunjungi kolam kenthus. Menariknya air yang mengalir menuju kolam atau sungai tidak akan kering meskipun musim kemarau, sebab lokasinya berada pada bawah kaki gunung.

2. Memiliki Gowa Lowo

Pengunjung bisa liburan ke Gowa Lowo saat mengunjungi kolam kenthus, sebab lokasinya berdekatan. Gowa Lowo merupakan tempat tinggal manusia purba yang terdapat di Ponorogo. Gowa ini memiliki keindahan yang cukup menakjubkan.

Lowo berarti kelelawar, hal ini sesuai dengan asal usul Gowa yang menjadi tempat tinggal hewan tersebut. Gowa Lowo sangat menarik perhatian pengunjung dari berbagai daerah, sebab dulunya pernah menjadi tempat tinggal manusia purba.

3. Gratis

Liburan akan terasa lebih menyenangkan bila akses menuju lokasi tidak berbayar atau gratis. Pengunjung yang akan mengisi liburan ke alam terbuka bisa melakukannya pada kolam kenthus, sebab destinasi wisatanya cukup mempesona dan menenangkan.

Lokasi yang jauh dari perkotaan membuat tempat wisata cukup nyaman untuk healing atau bahkan melakukan aktivitas seru. Menariknya pengunjung juga bisa liburan ke wisata ini sewaktu-waktu, sebab jam operasionalnya buka selama 24 jam.

4. Memiliki Bukit Seketing dan Sewakul

Pengunjung juga bisa menikmati keindahan bukit seketing dan sewakul yang terletak sekitar kolam kenthus. Bukit yang tersebar dengan indah, menambah kesan panorama pada destinasi wisata tersebut. Momen liburan akan lebih menyenangkan jika tempat wisata sesuai dengan harapan.

Keindahan yang terdapat pada kedung kenthus memiliki daya tarik cukup luas, sehingga masyarakat sekitar memanfaatkannya untuk membuka destinasi wisata. Peluang destinasi wisata alam yang terdapat pada lokasi ini cukup besar, sehingga sektor ekonomi juga akan memiliki dampak positif.

Aktivitas di Kedung Kenthus

Aktivitas yang bisa Anda Lakukan
Source : http://jatengonline.com/

Beragam aktivitas menarik bisa Anda lakukan saat mengunjungi wisata ini, sebab lokasinya cukup mendukung. Liburan akan lebih menyenangkan saat mengunjungi destinasi wisata alam yang masih asri. Berikut beberapa aktivitas yang bisa Anda lakukan saat mengisi liburan ke kolam kenthus:

1. Renang

Aliran sungai yang sangat bersih bisa pengunjung manfaatkan untuk berenang. Wisata kolam kenthus sangat cocok bagi anak muda yang menyukai aktivitas renang, terlebih aliran airnya tidak terlalu deras.  Panorama alam yang terdapat pada lokasi wisata masih cukup asri.

Baca Juga : Taman Wisata Ngembag Ponorogo

Pengunjung bisa berenang sambil menikmati keindahan alam sekitar lokasi wisata. Air yang bersih membuat pengunjung santai saat berenang, sebab tidak perlu takut akan gatal-gatal akibat lokasi kotor dan tercemar.

2. Fotografi

Kenampakan alam yang tersaji dengan indah, bisa pengunjung manfaatkan untuk objek fotografi. Menariknya hasil foto akan memiliki kesan aesthetic sebab objeknya adalah alam terbuka, bagi pengunjung yang menyukai fotografi wisata kolam kenthus bisa menjadi pilihan tepat.

Fotografi merupakan suatu kegiatan yang menyenangkan, sebab seseorang bisa berkarya sambil liburan. Beragam aktivitas menarik bisa pengunjung jadikan objek untuk fotografi, terlebih momen liburan akan lebih berkesan jika terabadikan dengan baik.

3. Trekking

Aktivitas yang satu ini tentu menjadi pilihan banyak generasi muda saat mengunjungi destinasi wisata alam. Trekking akan lebih menyenangkan jika akses menuju lokasi wisata curam dan menantang, pengunjung dapat melakukannya saat liburan ke kolam kenthus.

Menariknya sepanjang perjalanan, pengunjung akan melihat suguhan berupa hamparan sawah warga. Pohon yang menjulang tinggi, juga bisa pengunjung temukan sepanjang perjalanan menuju lokasi wisata terlebih hawa damai akan selalu wisatawan rasakan.

Destinasi wisata alam yang berupa kolam atau kedung memiliki daya tarik cukup besar, terlebih akses menuju lokasi sangat mudah. Pengunjung dari luar daerah biasanya memanfaatkan destinasi wisata alam untuk mengisi waktu liburan terlebih jika keindahan alamnya memukau, seperti Kedung kenthus.