Ide Bisnis Online di Tahun 2023, Ramah bagi Pemula dan Potensial

Ide Bisnis Online
alibaba.com

Berkat adanya internet semua serba mudah. Bahkan, terdapat begitu banyak ide bisnis online untuk kerja dari rumah tanpa perlu membuat toko fisik. Cukup menarik bukan? Bayangkan saja, Anda mempunyai jam kerja sendiri dengan lebih fleksibel dan juga menjadi ‘bos’ bagi diri sendiri.

Ada banyak peluang bisnis online di tahun 2023 ini yang dapat Anda coba tekuni. Ya, di era yang kian canggih, keeksisan internet menjadi salah satu bukti nyata dari berkembangnya zaman. Dengan adanya internet, kita pun menjadi lebih gampang untuk menjalin hubungan dengan banyak orang. Bahkan bukan hanya di Indonesia saja, melainkan juga relasi dengan dunia.

Oleh karena itu, melalui internet bukan sesuatu yang mustahil jika kita mampu melihat begitu banyak peluang bisnis. Baik itu yang menjual sebuah produk maupun yang menawarkan jasa.  Membuka bisnis via internet merupakan salah satu solusi yang patut dicoba supaya Anda mendapatkan penghasilan dengan merintis usaha sendiri.

Ide Bisnis Online
alibaba.com

Ide Bisnis Online, Ramah untuk Pemula

Tidak sedikit orang yang mulai bermimpi agar mempunyai bisnis sendiri. Namun sayangnya, hanya segelintir orang yang benar-benar mau mewujudkan impian tersebut menjadi kenyataan. Pasalnya, mereka masih banyak yang belum mengetahui terdapat banyak ide usaha online yang sebetulnya dapat dilakukan dengan gampang, tak terkecuali oleh para pemula.

Berkat keberadaan internet, Anda pun sudah dapat menjalankan usaha meskipun hanya dari rumah. Kehadiran media sosial dan juga marketplace juga kian mempermudah Anda untuk mulai merintis bisnis mulai dari saat ini. Yuk, mulai bulatkan tekad lalu ambilah langkah besar untuk segera membangun bisnis dari sekarang.

Berikut deretan ide bisnis online yang dapat Anda lakukan di tahun 2023 dengan bermodalkan internet, hobi, keterampilan, dan juga device elektronik yang Anda miliki.

Ide Bisnis Barang Online Paling Laris

Sudah punya website toko online untuk menjalankan bisnis, namun masih bingung ingin berjualan apa? Memilih ide produk untuk berjualan secara online memang terbilang gampang-gampang susah. Anda mesti mencari dan memilih produk jualan online yang paling laku supaya dapat mendulang keuntungan.

Oleh karena itu, merangkum dari berbagai sumber, berikut beragam barang jualan online yang paling laris untuk Anda jual.

Fashion Pria dan Wanita

Saat ini, selain sebagai kebutuhan primer, pakaian sudah menjelma menjadi bagian dari sebuah lifestyle alias gaya hidup. Sehingga tak heran, fashion merupakan produk jualan online yang termasuk paling laris. Untuk tingkat pertumbuhannya bahkan mencapai 9,1 persen per tahun.

Bisnis fashion secara umum terbagi jadi 2 kategori, yaitu fashion pria dan fashion wanita. Memang, untuk fashion kaum hawa lebih banyak peminatnya. Tetapi, masing-masing produk fashion tetap memiliki pangsa pasarnya tersendiri. Sehingga, Anda tinggal memilih ingin menjual fashion item yang seperti apa. Akan lebih bagus lagi jika Anda tetap memantau trend fashion terupdate dan yang sedang hits, ya!

Lebih dari itu, produk fashion merupakan ide bisnis online yang fleksibel untuk Anda jual di berbagai platform. Dengan demikian, Anda bisa bebas memasarkan produk, Entah itu di marketplace, website, media sosial, bahkan di offline store sendiri.

Kuliner

Kepopuleran usaha kuliner online didukung oleh kehadiran berbagai aplikasi mobile serta sosial media. Keduanya menjadikan proses pembelian maupun pengantaran pesanan sangat mudah, aman dan praktis. Kelebihan tersebut membuat kuliner menjadi bisnis yang berkesempatan besar meraup keuntungan.

Usaha kuliner yang dilakukan via online bisa mendorong peningkatan penawaran serta permintaan. Anda yang tertarik menjajal ide bisnis online satu ini dapat memanfaatkan e-commerce atau berjualan lewat media sosial, seperti Instagram atau TikTok yang kini sedang nge-trend.

Bisnis kuliner offline dan online bisa diintegrasikan membuat kesempatan usaha kuliner semakin besar. Tinggal bagaimana Anda mengemas produk dengan semenarik mungkin untuk Anda jual.

Gadget

Kebutuhan akan perangkat komunikasi terus mengalami peningkatan hingga saat ini. Hal ini karena saat ini banyak pelajar maupun pekerja yang mesti melakukan aktivitas via online. Oleh sebab itu, menjual berbagai produk gadget juga termasuk ke dalam salah satu ide bisnis online yang laris dan menjanjikan keuntungan selanjutnya.

Salah satu gadget yang kerap diincar yaitu smartphone. Dapat dibilang, model smartphone dengan berbagai spesifikasi yang semakin unggul selalu datang hampir tiap bulannya. Hal inilah yang membuat konsumen juga kerap menginginkan untuk membelinya ketika peluncuran smartphone tiba.

Selain ponsel pintar, Anda juga dapat menyediakan berbagai aksesoris penunjang smartphone yang lain. Mulai dari kabel data, charger, earphone, pelindung layar HP, casing, headset, dan masih banyak lagi.

Peralatan Elektronik Rumah Tangga

Ide bisnis online yang laku di pasaran berikutnya adalah alat-alat elektronik rumah. Terbukti dengan adanya hasil survey, 26 persen responden mengaku memilih membeli peralatan elektronik via online.

Ada banyak produk seperti kipas angin, setrika, stop kontak, air purifier, lampu tumbler, vacuum cleaner, rice cooker, dan lain sebagainya terbukti banyak diburu di ranah jualan online.

Peralatan Portabel

Berbagai barang elektronik portabel yang lebih ringkas bahkan dari segi harganya pun lebih terjangkau juga termasuk ide bisnis online paling laku, lho. Biasanya, peralatan portabel ini menjadi alternatif bagi mereka yang tidak memiliki banyak ruang kosong atau untuk mereka yang hanya tinggal sendiri.

Anda bisa menjual produk portabel seperti teko listrik, kipas portable, blender portable, kompor listrik, dan panci listrik. Semakin lengkap ketersediaan produk di toko Anda, kian besar pula peluang untuk mendatangkan konsumen.

Merchandise Kpop

Online store memanglah surga untuk beragam barang unik. Tak terkecuali merchandise dari artis kesayangan, misalnya idol Kpop. Jangan anggap remeh, sebab tren pencarian merchandise dari artis asal Negeri Gingseng ini termasuk cukup tinggi, lho. Dengan begitu, Anda dapat menjadikan peluang ini sebagai ide bisnis online yang potensial.

Berbagai barang seperti photocard dan album musik sampai detik ini masih jadi primadona barang jualan online paling laku. Apalagi jika item tersebut merupakan milik grup musik yang memiliki fanbase besar, seperti EXO, NCT, BTS, Stray Kids, dan Super Junior.

Kendati begitu, sebetulnya Anda tidak melulu mesti menjual merchandise milik artis Korea saja. Pasalnya, sejumlah musisi barat seperti Justin Bieber dan Taylor Swift juga memiliki basis fans yang lumayan di Tanah Air.

Intinya, silahkan mencari tahu musisi dan artis yang sedang tenar serta meluncurkan karya baru. Lalu, Anda bisa menjual merchandise milik musisi itu di pasar online supaya mendatangkan cuan.

Ide Bisnis Sembako Online

Berjualan sembako termasuk ide bisnis online yang cukup menjanjikan lantaran banyak konsumen yang membutuhkannya. Umumnya, usaha berjualan sembako memang berupa toko kelontong atau swalayan. Tetapi, di zaman digital, menjadikan bisnis itu kini merambah pasar e-commerce.

Lebih dari itu, e-commerces juga menawarkan layanan berupa quick commerce. Jadi untuk pengiriman bahan pokok seperti sembako maupun bahan makanan segar jadi lebih cepat. Hal tersebut juga merupakan pertimbangan utama untuk konsumen saat membeli produk sembako lebih memilih online groceries.

Kembangkan usaha berjualan sembako Anda dengan menyediakan berbagai produk terlaris seperti berikut ini.

Minyak Goreng

Sebagian besar penduduk Tanah Air sangat menyenangi gorengan. Sehingga, minyak goreng wajib tersedia di dalam list barang warung sembako. Anda dapat menjual minyak goreng dari beragam jenis. Seperti minyak kelapa sawit, minyak kelapa, maupun minyak goreng curah.

Beras

Ide bisnis online untuk sembako selanjutnya adalah menjual beras. Ya, bahan makanan satu ini merupakan kebutuhan primer bagi sebagian besar masyarakat di Indonesia. Oleh sebab itu, beras juga wajib Anda tambahkan ke dalam daftar barang di warung sembako online Anda supaya makin lengkap.

Mie Instan

Makanan wajib untuk anak kost ini harus Anda masukkan ke dalam list makanan ketika membuka warung sembako online. Selain harganya murah, rasanya yang lezat, serta mengenyangkan menjadikan mie instan pasti laris di warung sembako.

Gula

Ide bisnis online selanjutnya ada si manis sebagai pelengkap cita rasa masakan. Gula adalah bahan pokok yang harganya cenderung tidak stabil, kadang mengalami penurunan an kenaikan.

Kecap Sambal

Daftar sembako yang paling laku adalah kecap sambal. Sebagai penduduk yang suka mengonsumsi sambal, bukan sesuatu yang mengejutkan apabila kecap sambal ini menjadi produk paling laris di beberapa e-commerce.

Ide Bisnis Online Saat Ramadhan

Menjual makanan online merupakan salah satu ide bisnis yang dapat Anda lakukan saat berada di bulan Ramadhan. Berjualan makanan via online cukup mudah dilakukan lantaran dapat Anda kerjakan dimana saja. Selain itu, berjualan makanan online hanya perlu kuota internet serta berbagai akun marketplace guna melakukan promosi.

Di bawah ini merupakan beberapa ide usaha online ketika bulan puasa sebagaimana dilansir dari berbagai sumber.

Bisnis Takjil

Hal pertama yang terlintas untuk berbisnis saat bulan puasa yaitu usaha yang berkaitan dengan menu buka puasa atau yang disebut takjil. Pasalnya, seperti yang Anda tahu bulan Ramadhan berlangsung selama sebulan bakal memerlukan makanan pembuka usai berpuasa.

Takjil adalah bisnis di bulan Ramadhan yang paling laku. Hal ini terbukti dari sebanyak apapun orang yang berjualan takjil, baik di sepanjang jalan maupun via secara online, tetap saja seluruh tempat tersebut memperoleh banyak hasil dari jualannya.

Perlengkapan Ibadah

Ide bisnis online di bulan Ramadhan lainnya yaitu momentum untuk umat islam di dalam mendekatkan diri kepada Tuhan. Ketika itu, maka perlengkapan ibadah menjadi salah satu komoditas yang paling diburu. Bakal ada begitu banyak orang yang berbondong-bondong menunaikan ibadah demi menambah pahala dan menginginkan untuk membeli perlengkapan ibadah baru.

Kue Kering

Bisnis ini cocok bagi Anda yang punya ketertarikan di dunia baking. Anda dapat berlatih dahulu sebelum akhirnya memutuskan untuk menjualnya. Anda dapat mengajak tetangga, keluarga, atau rekan kerja agar lebih dulu mencicipi dan mengoreksi rasanya sebelum Anda jual ke orang lain.

Bisnis Parcel

Berjualan parcel juga merupakan ide bisnis online yang cukup laku saat bulan puasa, khususnya ketika hendak menyambut hari Raya Idul Fitri. Sebab, untuk beberapa kalangan, misalnya perusahaan kerap membutuhkan parcel sebagai suatu penghormatan pada momen istimewa tersebut kepada para karyawan maupun terhadap koleganya.

Amplop Custom

Biasanya, amplop yang dicustom banyak diburu untuk keperluan membagi tunjangan hari raya atau THR sehingga cukup diminati saat lebaran. Pasalnya, orang-orang biasanya merasa lebih nyaman memberi saat nominalnya tidak tampak secara jelas.

Ide Bisnis Makanan Rumahan Online

Ada sebagian orang yang mungkin belum mengetahui mengenai bisnis makanan rumahan online apa saja yang dapat memberikan keuntungan berlimpah bagi si pelaku usahanya. Berikut beberapa ide bisnis online makanan rumahan yang bisa Anda tekuni.

Dessert Box

Ide bisnis dessert box untuk beberapa tahun belakangan ini memang kerap dijadikan sebagai inspirasi untuk sebagian besar orang. Hal tersebut terjadi tentu bukanlah tanpa alasan mengingat untuk merintis usaha kuliner dessert box, Anda tidak akan memerlukan banyak persiapan rumit.

Ya, Anda dapat menyalurkan bakat yang Anda miliki di dalam membuat sajian aneka kue basah dengan cara membangun bisnis kuliner satu ini. Dalam hal ini Anda dapat menjual beberapa jenis kue basah seperti red velvet, brownies, tiramisu, dan masih banyak lagi.

Nah nantinya, Anda dapat memanfaatkan adanya sosial media dan kehadiran platform marketplace untuk menjual serta memasarkan kue basah buatan Anda agar jangkauan pasarnya lebih luas. Tertarik mencoba peruntungan dengan ide bisnis online satu ini?

Katering Diet

Tubuh ideal seseorang memang hanya dapat diperoleh dengan cara menjaga pola makan di dalam kesehariannya. Oleh karena itu, tidak jarang dari sebagian orang lebih memilih untuk melakukan diet supaya mereka berhasil mendapatkan tubuh ideal sesuai apa yang mereka harapkan.

Sekarang ini, sudah ada sangat banyak usaha katering diet yang dapat membantu Anda di dalam menjaga berat badan tubuh tetap ideal.

Sejalan dengan kian banyaknya peminat makanan diet semacam ini, menjadikan usaha katering diet merupakan salah satu ide bisnis online makanan rumahan yang cukup potensial.

Supaya publik semakin mengenal bisnis yang Anda lakoni, maka Anda bukan hanya perlu membanderol harga yang ramah di kantong. Namun, Anda pun harus memasarkan bisnis katering diet tersebut secara online.

Sebab, sebagian besar orang kini bakal lebih mempercayai bisnis yang punya reputasi bagus di pasar online.

Frozen Food

Contoh untuk ide jualan makanan online frozen food yang laku antara lain banana nugget, nugget ikan atau ayam, bakso, kue pastel isi sayuran dan daging, homemade sosis, dan lain sebagainya.

Anda pun dapat menciptakan inovasi snack, misalnya aneka tempura, baapo warna-warni, snack kekinian, kaki naga, dan donat dari bahan kentang. Ide berjualan makanan via online berupa frozen food ini terbukti menghasilkan keuntungan berlimpah, lho.

Keripik

Ide bisnis online produk kuliner rumahan lain yang bisa Anda coba adalah menjual keripik. Makanan ringan satu ini sangat banyak varian rasanya dan dapat Anda buat dari bahan baku apa saja. Ada gurih, manis, pedas, asin, bahkan asam selalu banyak peminatnya.

Keripik bisa Anda kemas di dalam kemasan packaging kecil yang ukurannya beberapa ons atau Anda juga dapat menjualnya per kilogram, Agar lebih menarik, silahkan berkreasi dengan varian bumbu keju, sapi panggang, balado, cokelat, jagung bakar, kopi, moka, dan masih banyak lagi.

Kue Kering

Kue kering adalah salah satu jenis kue yang bakal selalu laris di setiap momen tertentu. Misalnya ketika menjelang Natal, hari raya Idul Fitri, maupun tahun baru permintaan terhadap kue kering selalu mengalami kenaikan drastis.

Cireng, Cuanki, Baso Aci, dan Seblak Instan

Aneka makanan dengan bahan dasar pati alias tepung tapioka ini juga sangat laris di ranah pasar online.

Makanan yang berasal dari Bandung tersebut memang menarik dan rasanya sangat menggugah selera. Peminat dari kuliner satuni dari berbagai kalangan, sehingga hal ini bisa menjadi salah satu ladang bisnis potensial.

Snack Pedas Berlevel

Di Indonesia, snack pedas dengan tingkatan level ini sangat banyak yang menyukainya. Ya, snack garing dengan cita rasa gurih, lezat, serta level pedasnya dapat Anda pilih sesuai selera tingkat kepedasan. Hal itulah yang menjadikan pelanggan merasa ketagihan lalu ingin membeli lagi.

Aneka Sambal

Menjual aneka sambal juga menjadi salah satu ide bisnis online rumahan yang bisa Anda tekuni. Walaupun banyak orang yang dapat mengolah sambal sendiri di rumah, namun produk sambal kemasan tetap saja tidak pernah sepi peminat. Selain terbilang lebih praktis, sambal kemasan ini juga menawarkan citarasa yang khas masing-masing. Menariknya lagi, biasanya sambal kemasan juga dibuat dari berbagai bahan yang cukup mudah Anda temukan dan pengolahannya pun tidak, sulit.

Nah, sekarang Anda dapat menentukan sendiri ide bisnis online mana yang dapat  Anda jalankan sesuai passion yang Anda miliki. Berbisnis secara online memang berpeluang memberikan keuntungan yang maksimal. Akan tetapi semua itu mesti ada usaha serta komitmen saat menjalankannya. Pantang menyerah dan semoga sukses di dalam menjalankan bisnis Anda.