Mengetahui Cara Belanja di Tiktok Shop COD dengan Benar dan Efisien

cara belanja di Tiktok Shop COD

Tiktok Shop merupakan salah satu tempat berbelanja yang cukup populer saat ini. Menariknya ada metode pembayaran Cash on Delivery atau sering orang sebut bayar di tempat. Untuk melakukannya Anda harus mengetahui terlebih dahulu yang cara belanja di Tiktok Shop COD efisien dan benar.

Inilah Cara Belanja di Tiktok Shop COD Lewat Kolom Pencarian Barang

Kehadiran metode pembayaran COD di sosial media e-commerce Tiktok membantu banyak pengguna saat hendak membeli barang. Proses pembayaran di tempat ini dapat orang lakukan dengan sangat mudah dan cepat. Berikut adalah cara belanja di Tiktok Shop COD efisien dan benar :

1. Login Akun dan Cari Barang

Langkah pertama yang harus pengguna lakukan untuk melakukan pembelian di Tiktok Shop dengan metode COD adalah login akun dulu. Kemudian setelah login, barulah mencari barang yang hendak Anda beli, untuk langkah langkahnya sebagai berikut :

  • Pertama buka aplikasi Tiktok Anda
  • Kemudian masukan username dan passwordnya
  • Lalu masuk profil seperti ini

  • Selanjutnya cari barang di kolom pencarian

  • Kemudian klik salah satu lalu tekan gambar keranjang

  • Akan tampil detail barang, klik opsi

  • Tentukan jumlah barang dan warnanya
  • Jika sudah cocok klik tombol beli sekarang

  • Proses pencarian produk berhasil

Baca juga : 10k Followers Tiktok dapat Uang Berapa ?

2. Memasukan Alamat Pengiriman

Saat berbelanja online seperti di Tiktok Shop ini, Anda harus mengisikan alamat pengiriman agar jasa ekspedisi bisa mengantarnya. Lakukan pengisian alamat dan juga nomor telepon pembeli dengan benar agar barang bisa sampai dengan tepat. Berikut langkah langkahnya :

  • Setelah mengklik opsi beli sekarang akan muncul tampilan ini

  • Isikan form tersebut sehingga terpenuhi semua
  • Lalu tekan klik berikutnya

  • Akan muncul lagi ringkasan pesanan

  • Pastikan jumlah barang, warna, dan lainnya sudah cocok
  • Maka proses penginputan alamat sudah berhasil

3. Mulai Memilih Metode Pembayaran

Setelah berhasil memasukan alamat dengan benar dan tepat, langkah selanjutnya yang harus Anda lakukan adalah memasukan metode pembayaran yaitu COD atau bayar di tempat. Tahapan ini sangat penting jadi harus pengguna lakukan dengan hati hati, berikut tahapannya :

  • Pada halaman ini klik metode pembayaran

  • Selanjutnya pilih opsi COD, lalu klik lanjutkan

  • Jika sudah akan muncul total pembayaran di bagian bawah

  • Berikutnya langsung saja klik buat pesanan

  • Maka proses pemilihan metode pembayaran berhasil

4. Melakukan Verifikasi Pembayaran

Tiktok shop menerapkan sistem keamanan tingkat tinggi untuk setiap transaksinya. Untuk berbelanja lewat fitur COD tentunya setiap pembeli harus melewati tahapan verifikasi ini. Verifikasi pembayaran dapat menjadi bukti dan sangat penting dalam proses ini, berikut langkah langkahnya :

  • Pada halaman ini klik buat pesanan

  • Kemudian akan muncul halaman verifikasi

  • Untuk mengisikan cek sms di ponsel Anda
  • Jika sudah mendapatkannya langsung masukan saja

  • Maka muncul lagi halaman baru seperti ini

  • Maka proses pesanan sudah terkirim
  • Tugas Anda tinggal menunggu barangnya saja

Cara Belanja Tiktok Shop COD Lewat Video Live

Metode berbelanja di Tiktok Shop COD secara efisien adalah melalui video Live. Cukup banyak pedagang yang melakukan penjualan barang lewat fitur Tiktok Live. Pengguna juga dapat berbelanja lewat sini dengan metode pembayaran COD, langkah langkahnya sebagai berikut :

1. Masuk Akun dan Cari Video Live

Langkah pertama yang harus Anda lakukan untuk berbelanja di Tiktok Shop jalur video Live cukup mudah yaitu masuk akun dulu. Kemudian setelah itu carilah pedagang yang sedang mempromosikan barang lewat fitur Tiktok Live, berikut langkah langkahnya :

  • Pada menu awal klik beranda
  • Lalu carilah video Tiktok Live

  • Selanjutnya klik keranjang kuning

  • Maka proses pencarian barang sudah berhasil

2. Mulai Melakukan pemesanan

Apabila Anda sudah menemukan barang dan mengklik tombol ikon kuning di keranjang tadi, maka akan muncul halaman pemesanan. Melalui halaman pemesanan inilah, pengguna dapat memesan barang dan membelinya dengan metode pembayaran COD, berikut langkah langkahnya :

  • Pada halaman ini klik tombol beli sekarang

  • Pilih opsi seperti motif atau warna barang dan jumlah

  • Apabila sudah cocok selanjutnya tinggal klik buat pesanan

  • Pastikan semua info alamat dan sebagainnya sudah lengkap
  • Proses pemesanan berhasil

3. Memilih Metode Pembayaran

Produk yang sudah Anda pilih akan masuk ke dalam keranjang dan menu rincian pemesanan. Untuk bisa membelinya dengan metode pembayaran COD, pengguna harus menentukannya cara bayarnya. Apabila masih bingung berikut langkah langkahnya :

  • Pada halaman ini klik opsi metode pembayaran

  • Pilih opsi COD yang ada di sana

  • Jika sudah, kemudian klik tombol buat pesanan

  • Masukan kode verifikasinya
  • Maka proses pembelian berhasil

Demikian informasi mengenai cara belanja di Tiktok Shop COD efisien dan benar. Melalui metode tadi Anda dapat membeli dan berbelanja di Tiktok Shop dengan membayarnya langsung di tempat atau sistem COD tadi.