Wisata Alam Coban Selolapis Jombang yang Sangat Eksotis

wisata alam Coban Selolapis

Wonosalam memang tidak pernah ada habisnya memberikan destinasi wisata baik hasil alam maupun buatan yang epik. Seperti wisata alam Coban Selolapis yang menawarkan keindahan luar biasa. Cocok untuk para pecinta alam yang ingin menikmati ciptaan Tuhan.

Coban Selolapis

Coban Selolapis
Source : https://cdn.nativeindonesia.com

Bosan dengan tujuan liburan yang itu-itu saja. Ingin sekali pergi berlibur ke tempat hang jauh dari keramaian. Di Wonosalam Anda akan menemukan tempat yang cocok seperti Coban Selolapis. Coban sendiri merupakan kata lain dari air terjun.

Artinya saat Anda menemukan Coban Selolapis maka yang dimaksud adalah destinasi wisata air terjun. Di Jombang sendiri sebelumnya sudah terkenal dengan Air Terjun Tretes yang menghasilkan prospek positif sebagai obyek wisata.

Namun untuk Anda yang ingin pergi ke tempat tidak terlalu riuh dan masih begitu alami bisa ke Coban Selolapis. Air mengalir pada batuan tebing tinggi yang berundak. Menghasilkan cipratan air yang indah bagai tirai menuju apam lain.

Ada Apa di Coban Selolapis

Ada Apa di Coban Selolapis
Source : https://assets.kompasiana.com

Secara umum, hal paling mencolok di Coban Selolapis adalah pesona alamnya yang tiada dua. Di sini masih sangat alami sebab belum banyak terjadi konstruksi. Alamnya masih perawan dengan kesejukan yang menyegarkan pikiran. Ternyata ini daya pic dari obyek wisata tersebut.

1. Air Terjun yang Indah

Spot utama dari wisata ini adalah kenampakan air terjun hang begitu memukau. Perlu Anda tahu pic Coban Selolapis adalah aliran air yang menukik ke bawah setinggi 15 meter. Airnya begitu jernih sebab bersumber langsung dari pegunungan.

Sampai disini pengunjung bisa melihat aliran air yang tidak begitu deras turun menuju kolam. Anda bisa bersantai picl menikmati pemandangan atau mencoba merasakan segarnya air pegunungan. Bahkan bebatuan di dasar kolam pun picl dari permukaan air karena jernihnya.

2. Hijaunya Alam Sekitar

Wisata air Coban Selolapis terletak di dalam hutan. Itulah mengapa selama perjalanan hingga sampai di sana Anda akan dilingkupi dengan area hijau. Pemandangan tersebut bisa menyegarkan mata yang mungkin lelah dengan pic digital.

Bahkan keindahan tersebut sudah bisa Anda nikmati sejak masuk desa Panglungan. Masyarakat yang ramah ditambah hawa sejuk khas pegunungan membuat liburan makin bermakna. Alamnya masih sangat asri dengan pepohonan hijau yang rimbun.

3. View Pegunungan yang Eksotis

Seperti penjelasan sebelumnya bahwa Coban Selolapis terletak di pegunungan. Tepatnya di lereng gunung Selo Ringgit. Itulah mengapa nama keduanya picl sama. Ketika berjalan melalui setapak dengan susunan bambu. Pengunjung bisa melihat view perbukitan lebih dekat.

Nampaklah kesegaran dan indahnya alam yang tidak mungkin ada di wilayah perkotaan. Berpuas hatilah jika Anda berhasil menuju spot utama air terjun. Sungguh bisa menjadi sarana bersyukur kepada Tuhan akan indahnya alam ciptaannya.

4. Bermain Air di Kolam

Ada banyak aktivitas yang sebenarnya bisa pengunjung lakukan di wisata ini. Salah satu yang tidak boleh terlewatkan adalah bermain air. Kendati demikian di Selolapis pengunjung tidak akan bisa berenang leluasa karena air kolam tidak begitu dalam.

Namun Anda tetap bisa menikmati air kolamnya yang jernih dengan mencelupkan kaki picl duduk santai di atas bebatuan. Menikmati indahnya alam yang hijau. Rasakan dinginnya air yang menjalar ke kulit. Rasa lelah seusai perjalanan seolah sirna begitu saja.

5. Spot Foto Keren

Pecinta fotografi wajib hunting foto keren di Coban Selolapis. Ada banyak background menarik disini yang perlu Anda eksplor. Mulai dari dari jalur tracking, view pegunungan, air terjun setinggi 15 m, dan sebagainya.

Di sekitar air terjun juga ada pohon besar yang menjulang tinggi. Akarnya pun mencuat ke permukaan tanah. Sulur pohon pun memanjang ke bawah. Menambah suasana asri nan pic khas alam.

6. Makan Durian Khas Wonosalam

Perlu Anda ketahui bahwa surian Wonosalam termasuk dalam varietas unggul. Pasalnya buah tersebut memiliki rasa dan aroma yang khas. Jika beruntung dan saat musim ya Anda bisa menikmati suguhan durian dari warga setempat.

Atau bisa juga dengan membeli ke penjual di Wonosalam. Kuliner berbagai jenis durian tentu jadi penutup yang indah setelah menikmati alam Coban Selolapis. Sampai saat ini pun, wisata tersebut masih dalam tahap pengembangan.

Asal Mula Selolapis

Asal Mula Selolapis
Source : https://cdn.nativeindonesia.com

Nama Selolapis sendiri disematkan karena kondisi air terjun tersebut. Berasal dari dua kata yaitu Selodan Lapis. Selo dalam bahasa Indonesia berarti batu. Sedangkan Lapis adalah berlapis-lapis.

Itulah kenapa tersemat nama Selolapis. Di mana air turun melewati bebatuan yang berlapis-lapis sehingga membentuk pemandangan yang indah. Aliran air tersebutlah yang jadi keindahan utama dari tempat ini.

Kondisi kolam di Coban Selolapis tidak begitu dalam. Hal itu menguntungkan wisatawan yang ingin merasakan kesegaran dari air pegunungan. Meski areanya tidak terlalu luas. Sudah cukup untuk menghilangkan penat.

Alamat dan Rute ke Coban Selolapis

Alamat dan Rute
Source : https://live.staticflickr.com

Wisata alam Coban Selolapis terletak di Dusun Mendiro, Panglungan, Wonosalam, Jombang. Di mana wilayah Wonosalam sendiri masuk dalam area dataran tinggi. Otomatis jalan menuju kecamatan tersebut banyak tanjakan, tikungan menurun.

Bagi Anda yang datang dari arah Surabaya bisa langsung ke Jombang. Bisa melalui jalan tol dengan waktu sekitar 2 jam menuju Wonosalam. Sebab jarak yang ditempuh sendiri adalah 89 km. Sampai di Wonosalam Anda hanya perlu menuju ke Panglungan.

Di Desa Mendiro sudah ada banyak petunjuk menuju lokasi Coban Selolapis. Di bagian pintu masuk akan disambut dengan banner besar. Anda harus parkir kendaraan terlebih dahulu. Selanjutnya perjalanan dilanjutkan dengan berjalan kaki sejauh 500 m.

Harga Tiket dan Jam Operasional

Harga Tiket dan Jam Operasional
Source : https://4.bp.blogspot.com

Perlu Anda ketahui bahwa untuk masuk ke Coban Selolapis belum ada harga resmi. Itu artinya pengunjung bisa akses secara gratis. Hanya perlu membayar biaya parkir sebesar Rp 5000. Kendaraan akan aman sebab sudah ada penjaga khusus dari penduduk setempat.

Dengan begitu pengunjung bisa tenang melakukan tracking menuju spot utama. Sepanjang perjalanan Anda akan ditemani oleh pepohonan rindang. Sesekali terdengar kicauan burung saling bersahutan. Meski cukup melelahkan, semua akan terbayar saat sampai di tempat impian.

Kondisi Jalur Menuju Coban Selolapis

Kondisi Jalur
Source : https://cdn.nativeindonesia.com

Sebagai informasi, jalan utama menuju lokasi Coban Selolapis terdapat banyak tikungan. Meskipun memang kondisi sudah bagus. Untuk menuju air terjun ada setapak menanjak yang harus Anda lalui. Tentu belum tepat jika menjadi tujuan luburan untuk anak-anak.

Karena jalur mendaki itulah membutuhkan stamina yang kuat. Apalagi dengan tangga yang masih berupa tanah dengan bambu sebagai penanda. Aktivitas ini tentu akan jadi pengalaman menarik bagi para petualang.

Tidak hanya view pegunungan saja yang menemani. Pengunjung juga akan melewati kebun durian milik warga. Jika beruntung Anda bisa mendapatkan durian gratis. Pengalaman epik nan menguntungkan bukan.

Baca juga : Rekomendasi 37 Tempat Wisata di Jombang Paling Hits Dan Populer

Itulah berbagai hal tentang wisata alam Coban Selolapis yang bertempat di Wonosalam. Sebagai warga lokal sudah sepatutnya ikut mengembangkan potensi wisata. Di sini, rasakan kembali berbaur dengan alam, jauh dari riuhnya perkotaan.