Cara Scan Voucher Tri yang Rusak Agar Berhasil

Cara Scan Voucher Tri yang Rusak

Cara scan voucher Tri yang rusak adalah informasi yang paling penting untuk Anda ketahui. Terlebih jika sudah terlanjur membelinya mau tidak mau tentu harus mencoba mengisinya agar dapat digunakan. Umumnya, kerusakan ini sendiri dapat disebabkan oleh beberapa hal baik itu secara sengaja atau tidak.

Fungsi Scan Voucher Tri

Ada banyak hal yang menyebabkan voucher Tri mengalami kerusakan. Adapun penyebab paling umum dan sering terjadi yakni akibat terlalu keras dalam menggosok hologramnya. Sampai akhirnya beberapa angka dari kode voucher tersebut akhirnya tidak dapat Anda lihat secara jelas.

Tentu saja hal ini akan sangat merepotkan. Pasalnya, untuk dapat menggunakan voucher tersebut seseorang perlu mengetahui kodenya secara keseluruhan. Jika terdapat beberapa angka yang sudah rusak maka tentu akan kesulitan dalam melakukan pengisian kuota tersebut.

Untuk mengetahui apakah voucher sudah terpakai atau belum, maka Anda dapat melakukan scan. Langkah ini berfungsi untuk mengetahui status penggunaan voucher apakah sudah terpakai atau belum serta mengecek masa berlakunya. Tentu pengguna tidak dapat memakainya untuk melakukan isi ulang.

Cara Scan Voucher Tri yang Rusak

Jika Anda melihat voucher Tri yang rusak, maka tentu akan kesulitan dalam mengisi ulang kuota. Akan tetapi, tidak perlu khawatir karena bisa menerapkan beberapa cara scan kode voucher tersebut. Apabila sudah paham tentang cara cek voucher tri yang sudah terpakai atau belum, maka simak cara scan di bawah ini:

1. Melalui Aplikasi Bima+

Untuk melakukan scan voucher Tri, maka Anda dapat memanfaatkan aplikasi Bima+. Tidak perlu khawatir karena aplikasi ini sudah tersedia di Play Store maupun App Store. Tentu setiap pengguna bisa langsung mengunduhnya secara gratis agar bisa segera melakukan proses scan. Oleh sebab itu, simak caranya berikut:

  • Masuk ke aplikasi Google Play Store

  • Klik menu Pencarian
  • Ketik Bima+

  • Setelah itu tekan icon cari
  • Kemudian klik hasilnya

  • Langsung tekan Install/Unduh

  • Tunggu hingga pengunduhan berhasil

  • Setelah itu buka aplikasinya

  • Masuk/Login memakai nomor Tri

  • Selanjutnya scan serial number pada voucher
  • Cek apakah sudah terpakai atau belum

2. Mengisi Langsung Lewat Kode Dial

Jika Anda tidak dapat melakukan cara di atas akibat voucher yang rusak sehingga nomor serinya tidak terlihat jelas maka bisa langsung saja melakukan pengisian ulang. Hal ini juga bertujuan untuk mengecek apakah voucher sudah terpakai atau belum. Apabila masih belum mengetahui caranya simak di bawah ini:

  • Masuk ke aplikasi Telepon

  • Ketik *111*isi kode voucher#

  • Lalu tekan Call
  • Setelah itu cek apakah isi ulang berhasil
  • Jika gagal, maka voucher pasti sudah terpakai

3. Meminta Bantuan Penjual

Apabila Anda masih berada di konter tempat pembelian voucher tersebut, maka bisa langsung meminta bantuan penjualnya. Jangan lupa juga untuk memberi tahu bahwa terdapat kerusakan pada voucher sehingga kesulitan untuk mengeceknya apakah masih dapat dipakai atau tidak.

Kemudian penjual tentu akan segera mencarikan solusi atas permasalahan ini. Mereka juga akan membantu melakukan pengecekan apakah voucher tersebut masih dapat digunakan. Dengan begitu, Anda juga tidak perlu pusing atau repot untuk mengatasi masalahnya sendirian.

4. Kembalikan ke Konter

Jika Anda sudah terlanjur pulang ke rumah, tetapi mendapati masalah voucher yang rusak tersebut maka tidak ada salahnya apabila mengembalikannya ke konter. Akan tetapi, perlu dipahami bahwa tidak semua konter mau menerima kembali voucher Tri yang sudah rusak tersebut terlebih jika sudah melakukan transaksi.

Pasalnya, tanggung jawab atas penggunaan voucher ini sudah dipegang penuh oleh pelanggan. Hanya saja tidak jarang beberapa konter masih mau menerima kembali voucher tersebut. Dengan begitu, Anda bisa meminta untuk menggantinya dengan voucher yang baru dengan kondisi bagus.

5. Pergi ke Gerai Resmi

Saat Anda mengalami voucher Tri yang tidak terbaca, maka cobalah untuk datang ke gerai resminya. Kemudian datang ke bagian customer service lalu ceritakan tentang masalah ini. Terlebih jika sudah melakukan cara scan voucher seperti sebelumnya tetapi tetap tidak isa.

Tentunya pelanggan akan dibantu untuk mengatasi masalah ini. Hanya saja gerai resmi tersebut tidak semuanya tersedia di beberapa kota. Apabila di kota Anda ternyata tidak ada maka tidak ada salahnya mencoba menghubungi layanan Tri melalui call center saja.

Itulah informasi mengenai cara scan voucher Tri yang rusak. Anda dapat melakukan langkah ini untuk mengecek apakah voucher tersebut sudah terpakai atau belum. Jika memang belum, maka bisa langsung melakukan pengisian ulang agar kuota di nomor Tri dapat bertambah.