5+ Daya Tarik Wisata Bersejarah di Monumen Soco Magetan

Monumen Soco Magetan

Saat ingin berwisata sejarah maka kurang lengkap rasanya apabila Anda belum berkunjung ke Monumen Soco Magetan. Tempat ini sekaligus menjadi saksi kekejaman PKI. Tepatnya pada tahun 1948 lalu. Hingga akhirnya warga setempat memutuskan untuk menjadikannya sebagai lokasi wisata berupa desa yang kreatif.

Sekilas Tentang Monumen Soco Magetan

Monumen Soco Magetan
Source: https://upload.wikimedia.org/wikipedia/commons/d/da/Monumen_Soco.jpg

Monumen Soco memiliki ketinggian sekitar 5 meter. Adapun tujuan pembangunannya adalah untuk mengenang korban keganasan para PKI. Tepatnya yang ada di Desa Soco sehingga tidak heran jika memiliki nama yaitu Monumen Soco. Masyarakat yang ada di Magetan sendiri tentu sudah tidak asing dengan monumen ini.

Monumen tersebut bahkan sudah ada sejak 1989 lalu. Setelah itu mulai resmi berdiri tepat pada tahun 1992 yakni oleh Bupati Magetan Soedarmono. Terdapat prasasti peresmian yang ada di Komplek Tetengger Soco 1. Terdapat pula Monumen Soco 2 yang ada di tempat lainnya dengan jarak 1 km.

Saat Anda berkunjung ke Kabupaten Magetan, maka jangan lewatkan untuk melihat Monumen Soco tersebut. Monumen ini juga sudah cukup terkenal di tanah air sehingga sangat sayang jika belum sempat mengunjunginya. Tentu akan menambah pengalaman dan wawasan tersendiri tentang wisata tersebut.

Lokasi Monumen Soco Magetan

Anda dapat menemukan Monumen Soco yang ada di RT 6, RW 2, Satu, Soco, Kecamatan Bendo, Kabupaten Magetan, Provinsi Jawa Timur. Monumen ini sendiri dapat dikunjungi oleh wisatawan baik warga lokal maupun luar daerah selama 24 jam penuh setiap harinya. Termasuk hari Sabtu maupun Minggu.

Tentu tidak sulit untuk menemukan lokasi wisata tersebut mengingat tempatnya sudah sangat populer di tengah-tengah masyarakat setempat. Sangat cocok bagi Anda apabila ingin mengedukasi anak-anak mengenai tempat bersejarah yang ada di Kabupaten Magetan. Lokasinya juga masih terawat dengan bersih.

Pastinya sangat nyaman untuk berwisata di tempat ini baik pada hari kerja atau akhir pekan. Tersedia pula area toilet apabila Anda memerlukannya. Monumen ini juga menjadi bukti gugurnya para pahlawan tahan air korban dari para TKI. Walaupun cukup terpencil, tetapi cukup mudah untuk menemukannya.

Rute Menuju Lokasi Wisata Monumen Soco

Monumen Soco Magetan
Source: https://idealoka.com/wp-content/uploads/2018/09/sumur-di-Monumen-Soco-1.jpg

Apabila Anda ingin mengunjungi Monumen Soco, maka bisa berangkat dari simpang tiga Puskesmas Maospati Magetan. Kemudian para pengunjung dapat berbelok ke selatan menuju arah Goranggareng. Setelah itu, lakukan perjalanan terus sampai jarak kurang lebih 8 km.

Jika sudah, maka Anda bisa bertanya kepada warga setempat mengenai lokasi persisnya dari Monumen Soco. Selain itu, Tidak ada salahnya juga apabila ingin menggunakan aplikasi petunjuk arah dari Google Maps. Pastinya tidak akan sulit untuk menemukan tempat ini karena memang sangat bersejarah di areanya.

Anda bisa datang secara rombongan baik bersama keluarga maupun teman. Lokasinya juga bersih dan terawat sehingga semakin nyaman untuk menghabiskan waktu di tempat ini. Di sekitarnya juga ada banyak pepohonan rindang pastinya menjadikan udara di sekitarnya semakin asri dan sejuk.

HTM Monumen Soco Magetan

Monumen Soco Magetan
Source: https://3.bp.blogspot.com/-1BzEP-ONNUM/Uvy97Mr9NsI/AAAAAAAAAE8/DyuQFzbJORQ/s1600/monumen-soco8.jpg

Saat ini, Monumen Soco berada di bawah pengelolaan Pemkab Magetan. Tidak heran jika tidak ada biaya retribusi yang perlu Anda bayarkan apabila ingin berkunjung ke lokasinya. Tentu bisa jadi salah satu rekomendasi wisata bersejarah yang sangat ramah di kantong karena para pengunjung tidak perlu membayar tiket masuknya.

Tempat wisata ini juga rapi sehingga nyaman apabila ingin menghabiskan waktu bersama keluarga. Walaupun bukan tempat untuk rekreasi, akan tetapi bisa jadi suatu lokasi untuk mengenang terjadinya pembunuhan massal yang PKI lakukan secara keji di tempat ini.

Anda dapat mengunjungi lokasinya dengan aman dan nyaman. Hal ini karena jalan menuju Monumen Soco tersebut sudah halus dan mulus. Tepatnya sekitar 500 m hingga 1 km dari Jl. Raya Bendo Maospati. Sangat nyaman apabila ingin melihat langsung sejarah masa kelam dari PKI dahulu.

Daya Tarik Wisata Monumen Soco Magetan

Monumen Soco Magetan
Source: https://1.bp.blogspot.com/-uRBdoDlk-QM/WZhqcpfNENI/AAAAAAAACIE/eMb0rOm_RhMT3N-yUFLC2-5d7fLJSIIIACLcBGAs/s1600/DSC01957.JPG

Monumen Soco menyimpan banyak daya tarik terutama untuk mengenang perjuangan para pahlawan yang berjuang melawan kekejian PKI zaman dahulu. Oleh karena itu jangan ragu untuk berkunjung dan melihat keindahan monumennya secara langsung. Di bawah ini beberapa daya tarik selengkapnya.

1. Monumen Soco yang Dikelilingi Pagar

Source: https://kbanews.com/wp-content/uploads/2023/08/Untitled-125.jpg

Berkunjung ke tempat ini berarti Anda akan mendapatkan daya tarik utamanya tidak lain yakni Monumen Soco itu sendiri. Monumen ini sendiri dikelilingi oleh pagar yang kokoh. Tempat ini sendiri terbuka pertama kali pada tahun 15 Oktober tahun 1989. Adapun pembangunannya didedikasikan kepada pahlawan.

Tidak lain yakni para korban pemberontakan PKI pada tahun 1948 lalu. Tentu bisa jadi lokasi terbaik apabila Anda ingin menceritakan sejarah kekejaman PKI kepada anak-anak maupun keluarga. Terlebih untuk menuju lokasinya juga tidak memerlukan biaya apapun sehingga sangat hemat di kantong.

2. Gerbong Kereta Api

Pada tempat wisata ini, Anda juga dapat menemukan gerbong kereta api atau yang disebut dengan Gerbong Kerta Pati. Adapun artinya kereta kematian atau gerbong maut. Tentu gerbong tersebut ikut dimonumenkan karena menjadi saksi bisu para korban yang disiksa secara sads oleh PKI.

Kemudian jasad mereka dibuang ke dalam sumur. Para korban sendiri ditangkap dari berbagai desa yang ada di Magetan dan Madiun. Kemudian dibawa ke Pabrik Gula Rejosari, Kel. Rejosari, Kec. Kawedanan, Kabupaten Magetan. Pada tempat ini mereka ditembak secara sadis sampai akhirnya tewas.

3. Terdapat Area Pendopo

Perlu Anda ketahui bahwa Monumen Soco sudah sering digunakan untuk melaksanakan upacara peringatan. Di dalam areanya juga terdapat sebuah pendopo yang bersebelahan dengan lapangan serta rumah warga. Tepat di belakang pendopo tersebut terdapat gerbong kereta yang sudah dijelaskan sebelumnya.

Gerbong tersebut dimanfaatkan untuk mengangkut jenazah korban keganasan PKI. Pada area belakangnya lagi terdapat juga area sumur untuk membuang jenazah tersebut. Terlebih banyak korban pembantaian rezim PKI tersebut sehingga tempat ini menjadi saksi sejarah kelam pada masa itu.

4. Adanya Sumur Tertutup

Seperti yang sudah ada pada penjelasan sebelumnya, bahwa di belakang area pendopo terdapat sumur pembantaian korban G30S PKI. Hingga saat ini sendiri sumur tersebut sudah tertutup serta dijadikan sebagai monumen yang menjadi tanda telah gugurnya pahlawan di tanah tersebut akibat pembunuhan oleh PKI.

Tentu termasuk menjadi lokasi bersejarah dengan korban berupa aparat polisi, tentara, tokoh masyarakat, hingga para ulama. Selain itu, terdapat pula lapangan yang sering masyarakat pakai untuk melaksanakan upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila. Tepatnya pada tanggal 1 Oktober.

5. Prasasti Nama-nama Korban Pembantaian

Anda juga dapat menemukan prasasti yang bertuliskan nama-nama korban dari pembantaian tersebut. Tentu saja mereka tidak bersalah dan terbunuh secara sadis oleh PKI. Setidaknya terdapat 108 korban yang terbunuh saat itu. Akan tetapi, hanya sekitar 67 korban yang tidak terdeteksi identitas atau namanya.

Adapun sebanyak 41 lainnya masih tidak terdeteksi identitasnya. Pembantaian ini sendiri akibat dari kekejaman orang-orang PKI yang ada di daerah setempat. Tepatnya pada tanggal 18 September 1948. PKI tersebut melakukan penculikan kepada para korban pada pukul 04.00 WIB pagi hari.

Itu tadi informasi lengkap mengenai wisata bersejarah yaitu Monumen Soco Magetan. Tentu bisa jadi pilihan terbaik apabila Anda ingin berwisata sekaligus menambah wawasan tentang kekejaman PKI. Terlebih lokasinya juga bersih dan terawat sehingga sangat nyaman meski berlama-lama di tempat ini.