Pekerjaan Web Developer Bergaji Besar Tanggungan Juga Besar

Pekerjaan Web Developer Bergaji Besar Tanggungan Juga Besar
flckr.com

Pekerjaan web developer yang terkenal sebagai pekerjaan tersohor belakangan ini, karena jumlah gaji yang tinggi. Karena itu, membuat banyak anak muda yang tertarik bekerja di bidang tersebut. Selain gaji, lingkungan kerja juga sangat mendukung dan tidak membuat pekerjaanya tertekan.

Kondisi tersebut juga didukung dengan banyaknya lapangan kerja sebagai developer dalam sebuah perusahan namun untuk menjadi developer tidak semudah yang dibayangkan. Karena setiap perusahaan akan memilih developernya sesuai ketentuan yang berlaku.

Menjadi developer membutuhkan tanggung jawab, skill yang mumpuni, dan job description developer. Jika Anda tidak tahu apa itu web developer, maka kami akan memberi informasi mengenai hal tersebut. Anda bisa mengetahui berbagai halnya lewat artikel ini.

Pekerjaan Web Developer Bergaji Besar Tanggungan Juga Besar
Pekerjaan Web Developer. Foto : flckr.vom

Pahami Apa Saja Pekerjaan Web Developer

Apa itu web developer? Web developer merupakan peran yang memungkinkan seseorang untuk membuat sebuah situs. Para developer tahu bagaimana cara membuat situs dari nol, menulis kode, dan memastikan apa yang  pengguna situs tersebut inginkan terpenuhi.

Jadi secara umum, developer berposisi sebagai penulis kode dan membuatnya menjadi sebuah instruksi agar situs tersebut berjalan dengan lancar. Para developer akan membuat situs secara utuh serta mengisinya dengan sesimpel mungkin agar para pengguna tidak kebingungan.

Developer memiliki 3 pekerjaan utama yaitu, memastikan kode yang berjalan, menentukan apa yang terlihat pengguna dan memastikannya berfungsi, serta menjaga basis data. Sebenarnya developer tidak bekerja sendiri, karena dasarnya pekerjaan ini sangat banyak.

Karena itu, beberapa perusahaan akan membagi menjadi beberapa developer untuk mengatasi web developer tersebut.

  •         Fronted : bertugas pada apa yang  pengguna web lihat
  •         Beckend : bertanggung jawab pada bagian belakang mesin
  •         Database : memiliki tugas yang berhubungan dengan data di dalam situs.

Baca juga :  Pekerjaan yang Menjanjikan di Masa Depan Paling Banyak Dicari

Tanggung Jawab serta Deskripsi Pekerjaan Developer

Tugas web developer sendiri sangat besar dalam mengembangkan sebuah situs. Para developer mengatur setiap tata letak halaman, gaya isi, dan interaktif. Di dalam perusahaan sendiri, web developer akan bekerja sama dengan manajer produksi dan juga manajer desain.

Ada beberapa pekerjaan web developer yang perlu Anda ketahui. Pekerjaan ini paling sering dilakukan oleh seorang developer.

Membuat Situs

Web developer, bahasa gaulnya adalah programmer. Pekerjaan web developer secara khusus disesuaikan dengan masing-masing peran seperti reontend, backend, dan database. Frontend memberikan tampilan antarmuka dan menggunakan HTML, dan  CSS.

Sedangkan untuk backend mengerjakan tampilan belakang layar dan menggunakan php. Sementara database berperan untuk membuat dan mengimplementasikan data.

Merencanakan Pembuatan Situs

Rencana  pembuatan situs memiliki tujuan untuk mengetahui apa saja yang akan ada di dalamnya. Hal ini juga dijadikan timbangan, seberapa berbobotnya instruksi dalam permasalahannya nanti. Jika rencana sudah dibuat maka akan diserahkan ke orang dalam. Tugas akan dikerjakan berdasarkan kemampuan orang yang melakukannya.

Mengetes Situs

Jika situs sudah berjalan, artinya tugas berakhir. Walau biasanya pengetesan oleh tim quality assurance, namun ada kalanya web developer juga melakukan pengecekan. Pengecekan berlangsung untuk mengetahui apakah ada masalah.

Membuat dan Mengetes API

API (Antarmuka Pemrograman Aplikasi), merupakan protokol komunikasi yang memiliki tujuan untuk menyederhanakan implementasi dan pemeliharaan perangkat lunak. API berfungsi juga sebagai perpustakaan dari sebuah situs.

Baca juga :  5 Usaha yang Minim Pesaing Tapi Untungnya Besar!

Pekerjaan web developer sangat penting untuk berjalannya sebuah usaha. Untuk menjadi web developer Anda harus menguasai bidangnya terlebih dahulu. Jika Anda tidak tahu maka keamanan web tersebut juga akan terancam. Jadi intinya web developer merupakan pekerjaan dengan gaji besar namun dengan tanggung jawab yang tidak kalah besarnya.