Akhir Pekan Seru di Keraton Waterpark Ponorogo

Keraton Waterpark

Liburan ke kolam renang biasanya menjadi pilihan bagi seseorang yang menyukai olahraga air, sebab suasananya cukup menyenangkan. Keraton waterpark Ponorogo menjadi salah satu destinasi wisata yang selalu ramai pengunjung, sebab letaknya cukup strategis bahkan lokasinya berada sekitar mall.

Mengenal Lebih Dekat dengan Keraton Waterpark

Mengenal Lebih Dekat dengan Keraton Waterpark
Source : https://digitiket.com/

Waterpark yang terdapat pada keraton cukup unik, sebab lokasinya berada sekitar mall. Pengunjung biasanya sering mengunjungi wisata kolam renang saat akhir pekan, sebab lokasinya cukup strategis dan tidak jauh dari pusat kota. Pengunjung juga bisa berbelanja lalu renang, sebab berada dalam satu lokasi.

Mall yang menyediakan berbagai macam kebutuhan tentu sudah sering pengunjung lihat, namun uniknya saat mengunjungi keraton terdapat kolam renang. Kolam renang keraton memiliki banyak wahana, yang bisa pengunjung gunakan bahkan tersedia berbagai macam fasilitas guna membuat Anda nyaman.

Lokasi yang berdekatan dengan mall tentu saja menjadi daya tarik kolam renang keraton, sehingga tidak heran jika selalu ramai pengunjung baik saat liburan atau hari biasa. Wahana bervariasi serta kolam yang cukup luas, seringkali menjadi tempat untuk rekreasi anak TK terlebih biayanya cukup terjangkau.

Keraton Waterpark Mulai Populer

Keraton Waterpark Mulai Populer
Source : https://i.ytimg.com/

Destinasi wisata yang berupa kolam renang di Keraton telah populer pada kalangan masyarakat sejak pertama kali buka. Daya tariknya yang cukup kuat mampu menarik perhatian pengunjung dari berbagai daerah, sehingga tidak heran jika selalu menjadi pilihan masyarakat untuk menghabiskan akhir pekan.

Pengunjung selalu nyaman saat berenang di Keraton waterpark, sebab kebersihan kolam terjaga dengan baik. Fasilitas yang tersedia juga dalam kondisi layak, sehingga aman untuk pengunjung gunakan. Air yang terdapat pada kolam juga bersih, sehingga tidak perlu khawatir akan gatal setelah selesai renang.

Selengkapnya >> Rekomendasi Tempat Wisata di Ponorogo Yang Lagi Hits 2023

Media sosial juga menjadi salah satu sarana yang membuat kolam keraton selalu ramai pengunjung. Pengunjung yang membagikan kegiatan pada saat berada pada kolam, tentu akan menarik perhatian banyak orang terlebih wahananya cukup bervariasi. Kolam renang ini juga menjadi unggulan Ponorogo

Informasi Tambahan Keraton Waterpark

Informasi Tambahan Keraton Waterpark
Source : https://cdn.idntimes.com/

Pengunjung yang berasal dari luar kota harus mengetahui terlebih dulu jam operasional wisata, agar tidak kecewa saat mengunjungi suatu tempat. Kolam keraton biasanya sering menjadi tempat istirahat bagi seseorang yang lelah akibat keliling mall. Berikut beberapa informasi tambahan terkait wisata :

  • Alamat :Jl. Gatot Subroto Brotonegaran, Pakunden, Kec. Ponorogo
  • Jam Operasional: Buka setiap hari mulai pukul 07:00-22:00 WIB
  • Harga Tiket : Rp 5000 – Rp 20.000 tergantung dari usia.

Lokasi Wisata di Google Maps >> https://goo.gl/maps/tgf2dxYTuUMyX2s26

Rute Menuju Kolam Renang Keraton Waterpark

Rute Menuju Kolam Renang Keraton Waterpark
Source : https://digitiket.com/

Jarak antara alun-alun Ponorogo ke Keraton waterpark sekitar 1,6 meter, sehingga memerlukan waktu tempuh 4 menit. Jalan menuju lokasi cukup bagus sehingga pengunjung dapat gunakan kendaraan pribadi baik roda dua maupun empat. Pengunjung dapat gunakan maps bila kesulitan temukan lokasi.

Lokasi yang berada sekitar tengah kota membuat daerah wisata kolam selalu ramai pengunjung, terlebih pada akhir pekan. Masyarakat sekitar juga memanfaatkan kolam untuk olahraga renang, sebab kedalam dapat sesuai dengan usia. Tarif masuk wisata yang cukup murah tentu bisa terjangkau oleh semua orang.

Baca Juga : Destinasi Wisata Waduk Bendo Ponorogo

Beragam aktivitas juga bisa pengunjung lakukan saat berada pada tempat wisata seperti berenang, bermain air atau bahkan berbelanja. Kolam yang dekat  dengan mall tentu membuat kaum hawa tertarik, sehingga tidak heran jika selalu ramai oleh pengunjung baik anak-anak, remaja hingga orang dewasa.

Wahana Kolam Renang Keraton Waterpark

Wahana Kolam Renang
Source : https://renangloka.com/

Beragam wahana juga bisa pengunjung nikmati saat mengunjungi kolam renang keraton, bahkan menariknya seseorang tidak harus membayar saat coba fasilitas tersebut. Wahana bisa berguna untuk hiburan anak-anak, sehingga liburan akan lebih menyenangkan. Berikut wahana yang ada pada kolam:

1. Water Slide

Seluncuran air atau water slide menjadi salah satu wahana yang sering menjadi incaran pengunjung. Water slide memiliki desain meliuk-liuk dari atas ketinggian lalu berujung ke bawah kolam. Wahana water slide bisa membuat pengunjung senang sekaligus merasa nervous sebab harus berada pada ketinggian.

Water slide menjadi salah satu wahana yang sering menjadi incaran anak-anak, sebab keseruan bisa dapatkan dari atas ketinggian. Ketinggian yang terdapat pada water slide sangat bervariasi, sehingga anak-anak dapat menyesuaikan dengan usianya, begitupun dengan orang dewasa.

2. Water Playground

Wahana yang satu ini seringkali mendapat sebutan sebagai surganya anak-anak, sebab terdapat beberapa permainan. Permainan wahana water playground biasanya memiliki rumah, perosotan, air mancur dan masih banyak lagi. Wahana memiliki desain yang cocok untuk anak, sehingga sangat aman.

Baca Juga : Wisata Sumorobangun Flowers Ponorogo

Pengunjung yang liburan membawa anak tidak perlu khawatir, sebab kedalaman kolam cukup dangkal sehingga cukup aman. Wahana ini bisa anak nikmati sambil berenang, bahkan orang tua dapat memantaunya dari kejauhan. Momen liburan bersama anak tentu akan menyenangkan ketika ke kolam.

3. Ember Tumpah

Wahana yang satu ini bisa pengunjung temui ke keraton waterpark. Pengunjung dapat menikmati sensasi air tumpah dari atas bak, sehingga badan terasa lebih dingin dan segar. Wahana ember tumpah juga menjadi sarana untuk mengisi air kolam, sehingga suasana lebih menyenangkan.

Ember tumpah juga memiliki daya tarik tersendiri, yang mana pengunjung memiliki rasa greget akibat air tidak kunjung penuh. Pengunjung yang menunggu air dalam bak penuh, pasti akan kegirangan saat telah tumpah ke dalam kolam. Wahana ember tumpah juga menjadi favorit anak kecil.

Aktivitas di Keraton Waterpark

Aktivitas
Source : https://renangloka.com/

Beragam aktivitas seru juga bisa pengunjung lakukan saat berada pada kolam. Liburan ke mall sambil berenang tentu saja menjadi aktivitas yang menyenangkan, sehingga tidak heran jika kolam keraton ramai pengunjung. Berikut beberapa aktivitas seru yang bisa pengunjung lakukan saat ke kolam:

1. Renang

Tujuan utama pengunjung mendatangi kolam pasti untuk berenang atau hanya sekedar bermain air saja. Menariknya renang dalam kolam keraton cukup aman, sebab pengunjung dapat memilih kedalaman sesuai dengan usianya. Tarif masuk menuju wisata juga sesuai dengan usia.

Kegiatan renang akan terasa menyenangkan, sebab terdapat beberapa wahana yang siap pengunjung coba. Pengunjung yang mencoba semua wahana juga tidak perlu membayar lagi, sehingga liburan ke kolam cukup murah dan bisa terjangkau oleh semua kalangan.

2. Belanja

Destinasi wisata kolam renang tentu sudah umum seseorang temui. Menariknya pengunjung dapat berenang sambil berbelanja, sebab lokasinya berdekatan dengan mall. Mall biasanya sering mendapatkan sebutan sebagai surganya kaum hawa, sehingga wisata selalu ramai.

Pengunjung dapat menikmati kesejukan air setelah berkeliling mall. Beragam wahana juga bisa pengunjung nikmati setelah berbelanja. Lelah akibat berbelanja bisa pengunjung lepaskan sambil berenang atau berendam air ke kolam keraton Ponorogo. Momen belanja akan lebih seru sambil liburan.

Beragam aktivitas itu seringkali menjadi pilihan pengunjung untuk mengisi akhir pekan atau momen liburan. Menariknya pihak pengelola wisata juga cukup ramah. Tarif masuk yang cukup terjangkau serta banyak wahana mewah, menjadi alasan kuat pengunjung mendatangi keraton waterpark.