7+ Kegiatan Liburan di Ranu Pakis Lumajang

Ranu Pakis

Waktu liburan sudah hampir tiba namun Anda belum menentukan destinasi wisata yang akan dikunjungi? Mungkin Ranu Pakis ini bisa menjadi salah satu solusinya. Tempat ini menawarkan keindahan alam danau dan pegunungan yang sangat indah serta mampu membuat tubuh juga pikiran lebih rileks.

Informasi Umum Ranu Pakis

Informasi Umum Ranu Pakis
Source: https://media-cdn.tripadvisor.com/media/photo-s/08/9d/55/2c/ranu-pakis.jpg

Ranu Pakis terkenal dengan nama lain dan kebanyakan orang menyebutnya sebagai segitiga emas. Lokasinya berada di ketinggian mencapai 600 mdpl dengan luas 112 hektar dan kedalaman danau sekitar 26 meter. Kondisi airnya yang cukup jernih serta warna biru kehijauannya membuat panorama sekitarnya terlihat lebih cantik.

Bahkan, di dalam danau hidup banyak ikan air tawar yang sering masyarakat setempat tangkap untuk memenuhi kebutuhan mereka sehari-harinya. Biasanya, penduduk akan menjaring ikan air tawar yang ada di danau, bahkan Anda bisa melihat banyak tambak yang berada di tengah danau.

Selain itu, saat berkunjung kesini, Anda tidak hanya bisa menikmati keindahan satu danau saja, namun tiga sekaligus, yakni Ranu Klakah dan Bedali. Objek wisata ini memiliki daya tarik tersendiri yang mampu membuat banyak pengunjung lokal maupun luar terus datang setiap harinya.

Jam Buka Ranu Pakis

Jam Buka Ranu Pakis
Source: https://2.bp.blogspot.com/-w4TAvghJ7po/WTA9gYg6F8I/AAAAAAAABSU/daRmCu2tUUAPdKwRm70ok5FSjAEN6lZzACEw/s1600/DSCN1427.JPG

Informasi selanjutnya berkaitan dengan jam operasional dari tempat wisata. Karena merupakan kawasan wisata alam, Anda bisa berkunjung dari pukul 06.00 sampai 18.00 setiap harinya. Jadi, saat berada di Lumajang, jangan sia-siakan kesempatan untuk berkunjung ke dana ini bersama keluarga.

Beristirahat sejenak setelah melakukan perjalanan panjang akan membantu mengembalikan kesegaran pada pikiran dan tubuh. Meskipun begitu, lebih baik berkunjung di pagi dan sore hari. Di pagi hari, Anda bisa melihat keindahan matahari terbit, sedangkan di sore hari keindahan sunset tiada duanya.

Harga Tiket Masuk Ranu Pakis

Harga Tiket Masuk Ranu Pakis
Source: https://assets.pikiran-rakyat.com/crop/0x0:0x0/x/photo/2022/05/21/123290996.jpeg

Setiap tempat wisata pastinya memiliki HTM yang berbeda-beda, sama halnya jika berkunjung ke Ranu Pakis. Wisatawan harus membayar biaya tiket masuk sebesar Rp5.000/orang. Mungkin Anda juga perlu membayar biaya retribusi parkir kendaraan.

Setiap kendaraan memiliki besaran biaya parkir berbeda-beda, mungkin rentan harganya mulai dari Rp2.000 sampai Rp5.000. Berkunjung kesini, tidak akan menghabiskan banyak biaya atau budget, terutama jika ingin pergi liburan bersama keluarga. Jadi, tidak perlu lagi khawatir.

Untuk menghemat pengeluaran selama berkunjung kesini, Anda bisa membawa bekal sendiri dari rumah, baik makanan berat atau ringan. Namun, pastikan untuk membuang sampah pada tempatnya agar kawasan wisata tetap terjaga kebersihannya, sehingga lebih banyak lagi pengunjung berdatangan.

Fasilitas di Ranu Pakis

Fasilitas di Ranu Pakis
Source: https://lumajangsatu.com/po-content/uploads/Ranu_Pakis_Klakah-Lumajang.jpg

Untuk fasilitasnya sendiri, sudah pasti sangat memadai serta mampu mendukung kegiatan pengunjung saat berkunjung kesini. Pertama, Anda akan menemukan lahan parkir yang cukup luas guna menampung kendaraan wisatawan. Jadi, tidak perlu lagi bingung mencari tempat parkir yang pas.

Selain itu, di sini juga terdapat tempat beristirahat untuk melepas rasa penat sejenak setelah melakukan perjalanan panjang atau sekadar menyantap camilan yang Anda bawa. Disamping itu, supaya wisatawan lebih mudah buang air kecil atau besar, di sini tersedia toilet umum yang dibuat sukarela oleh warga.

Jika Anda ingin meningap, di dekat kawasan wisata juga terdapat beberapa hotel dengan fasilitas yang tentunya sangat memadai. Selain itu, ada juga rumah makan dan supermarket untuk membantu Anda memenuhi kebutuhan pribadi selama berkegiatan di objek wisata satu ini.

Kegiatan di Ranu Pakis

Kegiatan di Ranu Pakis
Source: https://cdn2.tstatic.net/tribunnewswiki/foto/bank/images/Ranu-Pakis.jpg

Anda tidak hanya bisa melakukan kegiatan bersantai sambil menikmati pemandangan di sekitar danau saja, namun di sini terdapat banyak sekali aktivitas yang akan membantu membuat liburan terasa lebih menyenangkan. Berikut informasi lengkap mengenai hal tersebut di bawah ini!

1. Memancing

Karena banyak terdapat ikan air tawar yang hidup di dalam danau ini, Anda bisa melakukan kegiatan memancing untuk mengisi waktu liburan saat berlibur ke Ranu Pakis. Namun, pastikan tetap menggunakan peralatan yang aman bagi lingkungan dan eksistensi berbagai jenis ikan yang ada di danau.

Sebelum itu, pastikan Anda mendapatkan ijin dari penduduk setempat. Selain itu, bawalah perlengkapan dari rumah, karena pastinya di sini tidak ada yang menyediakan. Aktivitas ini tentu akan sangat cocok bagi mereka yang suka atau gemar memancing, karena bisa memberikan pengalaman tersendiri.

2. Bersantai

Kegiatan selanjutnya yang bisa wisatawan lakukan adalah bersantai sambil menikmati keindahan danau dan pegunungan yang ada di kawasan wisata. Di sini, Anda bisa duduk santai bersama keluarga seraya mengobrol hangat untuk menambah kedekatan antara setiap anggota keluarga.

Selain itu, kegiatan bersantai ini akan membantu merelaksasikan pikiran dari rasa penat setelah perjalanan yang cukup jauh serta sejenak melupakan kepadatan aktivitas sehari-harinya. Oleh karena itu, jangan menyia-nyiakan kesempatan untuk berkunjung kesini jika sedang berada di Lumajang.

3. Berfoto

Mengambil banyak gambar sebagai kenang-kenangan saat berlibur menjadi hal yang wajib dan tidak boleh Anda lewatkan. Terutama jika ingin mempercantik tampilan akun sosial media. Di kawasan wisata ini, ada berbagai spot menarik dengan latar belakang yang semuanya cantik juga estetik.

Mulai dari pemandangan danau, pegunungan, hingga deretan pepohonan hijau yang akan membuat hasil gambar terlihat lebih asri. Anda juga bisa mengambil banyak gambar bersama keluarga sebagai kenang-kenangan. Oleh sebab itu, jangan lupa membawa kamera dalam kondisi daya penuh.

Alamat Menuju Ranu Pakis

Informasi berikutnya yang perlu Anda ketahui berkaitan dengan tempat wisata ini sebelum berkunjung adalah alamat lengkapnya agar mudah menentukan rutenya. Destinasi wisata alam ini berada di Desa Ranu Pakis, Kecamatan Klakah, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur.

Untuk akses jalannya, wisatawan tidak perlu khawatir atau bingung lagi karena kondisi jalannya juga sudah beraspal. Namun, sebelum berkunjung pastikan kendaraan dalam kondisi prima guna menghindari terjadinya hambatan selama perjalanan, apalagi jika membawa seluruh anggota keluarga.

Rute Menuju Ranu Pakis

Rute Menuju Ranu Pakis
Source: https://goo.gl/maps/j3K1CuH3tyXQGpnj7

Rute menuju tempat wisata ini sebenarnya sudah cukup bagus, namun jarak tempuhnya cukup jauh dari pusat Kota Lumajang, yakni 26.9 km dengan waktu tempuh 44 menit menggunakan kendaraan roda empat. Estimasi waktu tersebut bisa berubah sewaktu-waktu tergantung kecepatan berkendara dan kondisi kendaraan.

Anda bisa menggunakan rute Jl. Merdeka Bodang yang menjadi rute paling cepat menuju lokasi wisata. Supaya sampai ke tempat tujuan tanpa tersesat, sebaiknya menggunakan aplikasi Google Maps yang ada di smartphone (seperti di gambar) untuk menunjukkan rute lengkap ke Ranu Pakis.

Selain menggunakan kendaraan pribadi, Anda juga bisa menggunakan transportasi umum seperti angkot lalu berhenti di pemberhentian terakhir dan melanjutkan perjalanan dengan berjalan kaki atau ojek. Hitung-hitung cara tersebut sebagai olahraga agar tubuh semakin sehat selama liburan.

Itu tadi informasi berkaitan dengan kegiatan yang bisa Anda lakukan di Ranu Pakis sebagai destinasi menghabiskan waktu liburan bersama keluarga. Sebelum berkunjung, pastikan kondisi badan dalam keadaan fit agar lebih lancar berkegiatan selama akhir pekan atau liburan di kawasan wisata alam ini.