Informasi Splash Waterpark Tulungagung yang Patut Diketahui Sebelum Berkunjung ke Sana

Splash Waterpark

Membahas kota Tulungagung, ada banyak sekali lokasi wisata di kota tersebut. Salah satunya adalah Splash Waterpark yang recommended dikunjungi untuk liburan bersama keluarga. Ingin tahu informasi lengkap? Jangan lewatkan pembahasan di artikel ini. 

Pembahasan Singkat Splash Waterpark 

Berlibur bersama keluarga paling seru jika mengunjungi waterpark. Kabar baik untuk masyarakat Tulungagung dan sekitarnya, sekarang sudah ada Splash Waterpark. Berdasarkan informasi yang tersebar, tempat ini memiliki sebuah wahana seru pertama di Jawa Timur. 

Konsep kolam renangnya mengusung desain  atap terbuka. Meskipun begitu, air kolam tetap terjaga kebersihannya karena memang pihak pengelola membesihkannya secara berkala. Selain itu, udara sekitarpun tidak terasa terlalu panas dengan adanya pepohonan di sekitarnya. 

Selain berlibur, banyak yang memanfaatkannya sebagai tempat untuk berlatih berenang. Bagi yang tertarik belajar berenang, di Splash Waterpark ada klub Gopro Platypus Swim dengna jadwal latihan setiap Selasa, Kamis, dan Sabtu. Silakan mendaftar sebagai peserta pelatihan agar bisa berlatih bersama profesional. 

Baca juga : Waterpark Jambooland, Keindahan Waterpark Tulungagung  

Daya Tarik Splash Waterpark

Splash waterpark
source: source: https://topwisata.info/wp-content/uploads/2020/01/FB_IMG_15794144616327002.jpg

Sebagai destinasi wisata di Tulungagung yang cukup baru, Splash Waterpark setiap harinya sudah ramai pengunjung dari berbagai kalangan usia. Baik bagi anak-anak maupun dewasa, tempat ini aman untuk bermain dan bersenang-senang. Selain itu, berikut daya tarik lain Splash Water Park:

1. Tersedia Kolam Renang Waterboom

Anak-anak paling senang bermain-main di waterboom karena  sangat seru dan menyenangkan. Di Splash Waterpark, terdapat kolam renang waterboom dengan beragam wahana seperti perosotan spiral dan ember tumpah. 

Jangan khawatir, desain kolam waterboom dibuat khusus untuk anak-anak. Kedalamannya hanya sekitar 1 meter saja. Meskipun begitu, para orang tua tetap harus mengawasi buah hatinya atau menemani mereka bermain supaya semakin aman.

2. Bioskop 9D

Benar, kamu tidak salah dengar bahwa di Splash Waterpark terdapat Bioskop 9D. Berdasarkan kabar yang beredar, konsep bioskop ini masih jarang ada di Jawa Timur dan yang pertama yaitu ada di  Splash Waterpark. 

Sayangnya, pengunjung perlu bersabar jika ingin menikmati bioskop 9 Dimensi. Satu ruangannya hanya bisa menampung 10 orang saja dengan jadwal jam tayang mulai 11.00 WIB – 14.00 WIB. Namun apabila ingin menonton di luar jadwal tersebut, silakan menghubungi pihak pengelola.

3. Kolam Renang Khusus Dewasa

Berbeda dengan kolam renang waterboom yang desainnya dibuat khusus untuk anak-anak, kolam renang dewasa tingkat kedalamannya lebih tinggi. Sebaiknya orang yang menggunakannya sudah memiliki kemampuan berenang baik. 

Kedalaman kolamnya sendiri sekitar 1,5 meter. Termasuk dalam untuk ukuran orang dewasa, oleh karenanya bagi para pemula wajib didampingi ahli dalam bidangnya. Jangan sampai berenang sendiri tanpa pelatih bahkan tanpa teman sama sekali.

4. Spot Foto Instagramable

Rasanya sekarang spot foto instagramable harus ada di semua destinasi wisata termasuk Splash Waterpark. Setiap wisatawan yang berkunjung diizinkan mengambil gambar di beberapa lokasi misalnya di dekat waterboom. 

Desain waterboom yang dibuat unik menjadikan hasil foto akan tampak bagus dan tentunya estetik. Tidak jarang juga pengunjung mengambil swafoto sambil berenang. Konsep seperti ini terbilang bagus dan unik, cocok dimasukkan di media sosial baik Facebook, Instagram, ataupun TikTok. 

Jam Buka Splash Waterpark

Splash Waterpark
source: https://www.kacawisata.com/wp-content/uploads/2023/03/Splash-Waterpark-Tulungagung.jpg

Tidak buka 24 jam, Splash Waterpark beroperasi mulai pukul 08.00 – 16.30 WIB. Pastikan berkunjung ke sana dengan jadwal yang telah ditentukan. Jika bosan berenang, kamu dapat melakukan kegiatan lainnya seperti bersantai sambil melihat wisatawan lain berenang. 

Selama berada di sana, manfaatkan sebaik-baiknya fasilitas yang tersedia seperti halnya gazebo dan kantin. Di kantinnya tersedia beberapa jenis makanan siap konsumsi seperti halnya mie instan dan snack beraneka ragam rasa. 

Nikmati snack tersebut sambil duduk di gazebo dan melihat pemandangan sekitar. Jangan lupa mengajak keluarga atau teman agar perjalanan semakin seru. Bawa juga pakaian ganti agar setelah puas bermain air tidak sampai kedinginan atau merasa tubuh sangat lengket. 

Tiket Masuk Splash Waterpark

Splash Waterpark
source: https://media.istockphoto.com/id/477639439/id/foto/tiket-pesawat-kosong-kosong-dan-boarding-pass.jpg?s=612×612&w=0&k=20&c=IqJksZ2eJGQy-yRarqc3B6B-YT0EicN256CBFvAxdZk=

Meski menyediakan banyak sekali keunggulan dan fasilitas menarik, tetapi tiket masuknya tidak  mahal sama sekali. Untuk dapat masuk ke sana, perlu mempersiapkan dana setidaknya Rp10.000 pada hari-hari biasa. 

Sedangkan setiap weekend, tiket cenderung lebih mahal tetapi masih tergolong terjangkau. Pengunjung perlu membayar Rp15..000 per orang jika ingin menikmati berbagai wahana di dalamnya secara leluasa tanpa khawatir terusir. 

Pembelian tiket bisa pengunjung lakukan di loket dekat pintu masuk. Apabila di luar wahana ada orang yang menawarkan tiket, terlebih dahulu cek apakah tiket tersebut asli atau tidak. Akan lebih aman apabila membelinya langsung di loket penyedia tiket. 

Fasilitas Splash Waterpark

Splash Waterpark
source: https://res.klook.com/images/fl_lossy.progressive,q_65/c_fill,w_1295,h_720/w_80,x_15,y_15,g_south_west,l_Klook_water_br_trans_yhcmh3/activities/owaltmtgxkbinuu2q1m9/SplashWaterparkDayPasdiBali.jpg

Supaya kenyamanan pengunjung bertambah, Splash Waterpark menyediakan fasilitas menarik untuk dicoba. Untuk fasilitas umumnya berupa kamar mandi, gazebo, penitipan barang, sewa ban, panggung hiburan, dan mushola.

Sedangkan untuk fasilitas khusus, terdapat penginapan yang sangat dekat dengan Splash Waterpark. Salah satunya adalah Orchid Hotel Boyolangu. Bagi pengunjung dari luar kota, tidak perlu terburu-buru pulang. Manfaatkan saja fasilitas penginapan tersebut dan lanjutkan perjalanan di lain hari. 

Di Tulungagung sendiri ada banyak destinasi wisata yang menawan seperti halnya Puncak Jowin, Pantai Tunggul Manik, dan sebagainya. Usahakan berkunjung saat libur panjang sehingga bebas menikmati wahana Splash Waterpark serta merasakan kuliner khas Tulungagung. 

Lokasi Splash Waterpark

Splash Waterpark

Tidak sulit ditemukan, Splash Waterpark berada di Jl. Raya Bendilwungu, Ds Bendilwungu, Kec. Sumbergempol, Tulungagung. Akses menuju ke sana terbilang mudah, umumnya pengunjung menggunakan mobil, bus, ataupun motor. 

Lakukan kunjungan sesuai jadwal jam buka, pastikan mengajak teman untuk bersama-sama merasakan keseruan bermain air dan waterboom. Perlu kamu ketahui, Splash Waterpark umumnya sangat padat pengunjung saat weekend dan hari libur. 

Kamu perlu bersabar mengantre tiket masuk pada waktu ramai pengunjung terutama pada waktu libur lebaran. Bukan hanya masyarakat sekitar, pengunjung juga datang dari luar kota karena penasaran dengan bagusnya Splash Waterpark.

Rute Menuju Splash Waterpark

Khusus untuk yang berangkat dari arah Trenggalek, ambil Jl. Dusun Patoman dan Jl Sidomulyo kemudian ke Jl. Nasional III di Tulungagung. Lajukan kendaraan ke arah timur, belok kiri, lalu belok kanan ke Jl. Dusun Patoman. 

Teruskan ke Jl Sidomulyo, kemudian ambil arah ke Jl. Dusun Patoman, belok kiri ke Jl. Nasional III, lewati rute sepanjang jalan Ngrowo Jogging Track. Belok kanan setelah Toko Sepeda – Romo Widjoyo, belok kiri untuk tetap di Jl. Raya Wonorejo. 

Lanjutkan perjalanan dengan mengambil arah Belok kanan ke Jl. Raya Wonorejo, teruskan ke Jl. Raya Doroampel, lalu belok kiri. Pilih rute belok kanan ke Jl. Raya Podorejo, teruskan ke Jl. Raya Bendilwungu, tujuan ada di sebelah kiri jalan.

Baca juga : Daya Tarik Singapore Waterpark Tulungagung yang Patut Diketahui

Berwisata di Splash Waterpark merupakan pilihan terbaik baik untuk masyarakat Tulungagung sendiri atau sekitarnya. Tiket masuk yang murah dan fasilitas lengkap menjadi pertimbangan pentingnya mengapa harus memilih destinasi wisata tersebut.