Liburan, Yuk ke Tiara Waterpark Jember

Tiara Waterpark

Jember memang menjadi salah satu tempat liburan andalan bagi masyarakat lokal maupun luar. Keberadaan destinasi wisatanya juga sangat melimpah, salah satunya yang paling populer adalah Tiara Waterpark yang merupakan taman bermain air dengan berbagai wahana serta fasilitas memukau.

Tiara Waterpark

Tiara Waterpark
Source: https://www.tempatwisata.pro/media/uploads/3088/5f1a6383d164036a065f23521ab9d5da.jpg

 

Tiara Waterpark merupakan tempat wisata yang paling rekomended jika Anda berkunjung ke Jember apalagi ingin menikmati akhir pekan bersama keluarga maupun teman. Ada banyak spot-spot seru yang siap mewarnai waktu libur yang tidak bisa diulang untuk kedua kalinya.

Di sini terdapat banyak fasilitas menarik yang akan membuat liburan Anda di tempat wisata ini menjadi lebih menyenangkan dan tentunya seru. Tidak hanya itu, pemandangan di sekitar tempat bermain ini juga tidak perlu diragukan lagi, karena sudah pasti memukau serta membuat nyaman.

Anda bisa menjadikan tempat ini sebagai solusi untuk menghilangkan rasa penat sementara setelah beraktivitas padat setiap harinya atau sebelum melakukan perjalanan jauh. Jangan lupa juga menyiapkan berbagai keperluan pribadi agar tidak terjadi kendala selama liburan nantinya.

Jam Buka Tiara Waterpark

Jika Anda berkesempatan mengunjungi kota Jember dan ingin berkunjung ke Tiara Waterpark, maka perlu mengetahui terlebih dahulu jam operasionalnya. Tempat wisata ini buka setiap hari dari pukul 08.00 sampai 22.00 WIB. Wisatawan dapat melakukan kunjungan di pagi, siang, sore, dan malam hari.

Jadi, Anda bisa menyesuaikan jadwal padat sehari-harinya dengan kunjungan ke tempat wisata ini. Selain itu, wisatawan juga bisa berkunjung kapan saja bersama keluarga di weekdays maupun weekends. Tak heran jika banyak orang menjadikannya sebagai tempat healing terbaik di kala waktu sibuk.

Baca juga : Liburan? Yuk, Kunjungi 43 Tempat Wisata di Kabupaten Jember!

Harga Tiket Masuk Tiara Waterpark

Harga tiket masuk tempat wisata ini sangat terjangkau, di weekdays Anda bisa membayar HTM sebesar Rp 22.000, sedangkan weekend Rp 25.000. Dengan biaya tersebut, wisatawan sudah bisa explore berbagai wahana bermain dan juga spot menarik yang akan menghiasi waktu liburan.

Mungkin Anda juga perlu menyiapkan biaya tambahan berupa retribusi parkir. Dengan penjagaan yang ketat, kendaraan bisa tetap aman selama pengunjung melakukan kegiatan di tempat wisata ini. Bahkan, dapat menghindari kerusakan atau masalah pada kendaraan nantinya.

Fasilitas di Tiara Waterpark

Fasilitas di Tiara Waterpark
Source: https://www.gotravelly.com/assets/img/review/gallery/678/9e623b2113c087a604585bab1b4c4f9f.jpg

 

Untuk memudahkan liburan pengunjung di tempat wisata ini, pengelola telah menyediakan berbagai fasilitas pendukung yang akan membuat wisatawan merasa nyaman berlama-lama di sini. Semuanya lengkap serta dapat dimanfaatkan secara baik dengan HTM yang telah dibayarkan tadi.

Adapun beberapa fasilitas memadai tersebut seperti, tempat parkir yang cukup luas, pusat informasi, toilet, kamar ganti, mushola, spot foto instagenic, loker wisata, kantin, panggung hiburan, wahana permainan menarik. Wahana di sini juga bervariasi, sudah pasti akan membuat liburan menjadi seru.

Anda juga bisa berkegiatan sembari menonton panggung hiburan yang dihadirkan oleh pengelola tempat wisata tersebut. Tidak hanya itu, selama membawa barang ke sini, pengunjung tidak perlu khawatir lagi mengenai keamanannya karena telah tersedia fasilitas berupa loker untuk menyimpan barang bawaan.

Walaupun begitu, pastikan untuk membawa keperluan pribadi sebelum berangkat ke tempat wisata, seperti pakaian ganti, obat-obatan, dan masih banyak lainnya. Tujuannya adalah agar tidak terjadi kendala atau hambatan saat melakukan kegiatan liburan di tempat wisata ini.

Kegiatan di Tiara Waterpark

Tidak hanya berenang saja, Anda bisa melakukan banyak kegiatan menarik dan pastinya membuat liburan menjadi lebih berkesan. Oleh karena itu, jangan lupa untuk mengunjungi tempat wisata ini jika berkunjung ke Jember. Berikut ini beberapa aktivitas unggulan yang dapat pengunjung lakukan!

1. Bermain Air

Bermain Air
Source: https://bosniatravel.net/wp-content/uploads/2019/10/Kolam-renang-jember-tiara-park.jpg

 

Kegiatan utama yang bisa Anda lakukan di tempat wisata ini adalah bermain air. Kolam di waterpark ini cukup banyak, jadi dapat menyesuaikan dengan kebutuhan dari pengunjung, baik anak-anak maupun dewasa. Selain itu, terdapat wahana yang cukup bervariasi.

Anda bisa bermain air dengan nyaman karena keberadaan wahana tersebut. Adapun beberapa jenis wahana yang dapat pengunjung coba, seperti waterslice, lazy river, dan masih banyak lainnya. dengan keberadaan wahana-wahana tersebut, kegiatan selama liburan akan semakin seru serta menyenangkan.

2. Menikmati Wahana Bermain

Menikmati Wahana Bermain
Source: https://www.gotravelly.com/assets/img/review/gallery/678/9e623b2113c087a604585bab1b4c4f9f.jpg

 

Bukan hanya wahana bermain air yang ada di kolam waterpark saja, namun juga wahana-wahana lain untuk melakukan kegiatan outbond agar liburan menjadi lebih berwarna. Aktivitas ini cocok bagi anak usia dini karena mampu mengajarkan bagaimana kerja tim untuk mencapai satu tujuan.

Salah satu aktivitas outbound yang banyak memberi manfaat bagi anak-anak adalah line bridge. Melalui kegiatan ini, si kecil bisa belajar mengenai team building, team work, komunikasi, leadership, konsentrasi, kreatifitas, analisis, hingga strategi planning dalam mencapai tujuan tersebut.

3. Wisata Kuliner

Setelah berkegiatan terutama bermain air, pasti perut akan terasa lapar. Tidak perlu jauh-jauh untuk mencari makan, karena di sini sudah tersedia kantin yang menyediakan berbagai jenis hidangan lezat. Anda bisa menikmati hidangan-hidangan tersebut sembari melihat pemandangan di tempat wisata.

Untuk harga setiap menu juga sangat terjangkau dan bersahabat, jadi tidak akan banyak menguras kantong selama liburan. Jadi, tidak perlu khawatir lagi jika ingin memenuhi kebutuhan perut ketika berlibur bersama keluarga atau teman di tempat wisata ini.

4. Berfoto

Berfoto
Source: https://sikidang.com/wp-content/uploads/Spot-Wisata-di-Waterpark-Tiara-Jember.jpg

 

Kegiatan yang tidak boleh dilewati adalah hunting foto. Selama liburan, pasti Anda ingin menyimpan banyak momen tak terlupakan bersama keluarga atau teman. Di tempat wisata ini, terdapat banyak spot foto instagramable yang akan membuat hasil gambar terlihat lebih estetik.

Banyaknya tempat foto tersebut membuat pengunjung merasa puas karena dapat mengambil momen liburan bersama keluarga dengan background atau latar belakang indah. Bahkan jika Anda berkunjung kesini hanya untuk hunting foto, pastinya tidak akan kecewa karena spot-spot foto yang tersedia.

Alamat Menuju Tiara Waterpark

Tiara Waterpark berada di Jalan Kaliurang, Krajan Barat, Kecamatan Sumbersari, Kabupaten Jember, Jawa Timur. Akses menuju tempat wisata ini sudah sangat bagus karena berada di dekat pusat kota. Selain itu, mudah bagi pengunjung baru untuk menemukannya.

Tidak hanya itu, Anda bisa menggunakan kendaraan pribadi roda dua atau empat bahkan memanfaatkan keberadaan transportasi umum agar lebih mudah menuju tempat wisata tersebut.

Rute Menuju Tiara Waterpark

Rute Menuju Tiara Waterpark
Source: https://goo.gl/maps/GoHQz9jQk93yiyVc9

 

Akses menuju tempat wisata ini sudah sangat mudah, Anda hanya perlu menempuh jarak sekitar 5 km dari pusat kota Jember dengan waktu tempuh 14 menit. Namun, waktu tempuh tersebut tergantung pada kondisi jalan serta kecepatan dari pengendara.

Bagi pengunjung luar yang mungkin masih kesulitan untuk ke tempat wisata ini, bisa menggunakan transportasi umum karena lokasinya telah mendukung keberadaan transportasi umum seperti angkot, ojek, dan lain sebagainya.

Jika masih kebingungan, Anda bisa memanfaatkan keberadaan aplikasi Google Maps. Setelah itu, atur lokasi dan tujuan. Nantinya sistem akan memberitahukan rute terbaik serta tercepat yang dapat pengunjung ikuti supaya dapat meminimalisir tersesat.

Baca juga : Liburan Friendly di Gita Waterpark Ponorogo

Itu tadi informasi mengenai tempat wisata Tiara Waterpark yang bisa Anda jadikan sebagai rekomendasi menghabiskan waktu liburan bersama keluarga saat akhir pekan tiba. Nikmati berbagai fasilitas serta keseruan wisata agar liburan tidak terlalu monoton.