11 Aplikasi Edit Video Android Gratis Dan Mudah Digunakan!

Aplikasi Edit Video Android

Aplikasi Edit Video Android – Semakin banyaknya aplikasi edit video Android saat ini, tentunya akan membuat Anda merasa bingung untuk memilih aplikasi yang tepat. Apalagi bagi Anda yang baru mau atau mencoba mengedit video sendiri melalui HP Android.

Jangan khawatir karena ada banyak sekali aplikasi video editor yang cocok digunakan untuk seorang pemula. Sebut saja aplikasi FilmoraGo, VivaVideo Lite, Alight Motion, Vimeo, Vlogit, dan masih banyak lagi lainnya.

11 Aplikasi Edit Video Android yang Mudah Digunakan

Aplikasi Edit Video Android
Aplikasi Edit Video Android

Setiap aplikasi video editor tentunya memiliki kelebihan dan kekurangannya tersendiri. Oleh karena itu, ketahuilah terlebih dahulu seputar aplikasi tersebut sebelum menginstalnya. Berikut beberapa rekomendasi aplikasi video editor yang mudah digunakan beserta kelebihan yang dimilikinya:

1. VivaVideo Lite

VivaVideo menjadi salah satu aplikasi video editor yang sangat profesional, akan tetapi tidak semua orang bisa menggunakan aplikasi tersebut. Karena aplikasi ini memiliki fitur dan alat editing yang cukup banyak. Hal ini membuat munculnya versi yang lebih mudahnya yakni VivaVideo Lite.

Aplikasi ini sendiri lebih mudah digunakan, lebih ringan, serta memiliki fitur yang serba otomatis. Sehingga Anda dapat mengedit video dengan sangat mudah, seperti:

  • Memotong bagian video
  • Memasukkan efek
  • Menambahkan musik
  • Teks atau subtitle
  • Dan masih banyak lagi lainnya.

2. FilmoraGo

Ada pula aplikasi edit video Android profesional yang muda digunakan bernama FilmoraGo, dimana aplikasi ini menjadi versi mobile dari Filmora yang ada di PC. Tak heran, bila Anda akan menemukan berbagai fitur premium di dalam aplikasi tersebut.

  • Green screen
  • Audio mixer
  • Efek profesional
  • Transisi modern
  • Custom brightness
  • Alat editing lain yang sangat lengkap

Namun, jangan khawatir karena meskipun memiliki fitur yang terbilang banyak, tapi tetap mudah untuk digunakan dalam proses editing video.

Hal tersebut tidak lepas dari antarmukanya yang dibuat dengan sangat simpel sehingga memungkinkan Anda memahami setiap tombol yang ada di aplikasinya. Bahkan, terdapat pula fitur auto yang cocok digunakan untuk mempermudah proses editing.

3. Splice

Easy to use video editor menjadi moto dari aplikasi Splice, dimana memang memberikan pengalaman editing yang lebih mudah. Hampir semua fiturnya didesain khusus untuk bisa digunakan hanya dengan sekali ketuk saja.

Splice sendiri memiliki fitur yang sangat canggih untuk melakukan editing, seperti fitur slowmotion, audio eksternal, musik, overlays, dan lain sebagainya. Disini tentu Anda bisa mengedit video dengan lebih berbeda dari pada aplikasi video editor lain di HP Android.

4. GoCut

Bagi Anda yang kurang suka melakukan edit video secara manual, melainkan ingin mendapatkan video yang bagus secepat mungkin. Maka aplikasi GoCut bisa menjadi salah satu pilihan yang bagus untuk Anda pilih.

Aplikasi ini sendiri menawarkan ribuan efek video yang bisa Anda tambahkan secara langsung di video Anda. Disini Anda tidak perlu lagi mengatur brightness, kontras warna, ataupun editing lainnya.

Cukup dengan memilih efek video yang disediakan saja, Anda bisa mendapatkan video yang sangat bagus.

5. Alight Motion

Mengedit video dengan sekali sentuh saja, hal itulah yang akan didapatkan saat menggunakan aplikasi Alight Motion. Aplikasi ini memang memiliki fitur untuk mengedit video secara otomatis, dimana akan menyesuaikan editing dengan tema dari video itu sendiri.

Ada banyak sekali tema yang bisa digunakan. Tema yang tersedia, yaitu:

  • Makanan
  • Lightroom
  • Outdoor
  • Animal
  • Panorama
  • Night mode
  • Slowmotion dan lain sebagainya.

Namun bila Anda tidak puas mengedit dengan tema, ada pula fitur custom editing yang tak kalah profesionalnya dengan aplikasi video editor lainnya.

Selain itu Alight Motion juga menyediakan beragam fitur di dalamnya, mulai dari efek transisi, opening video, aneka backsound, dan berbagai fitur tambahan lainnya. Dengan begitu, Anda bisa mendapatkan video yang lebih kompleks dan bisa sesuai dengan keinginan Anda.

6. PicsArt Foto & Video Editor

PicsArt Foto & Video Editor

Meskipun dikenal sebagai aplikasi foto editor, namun PicsArt juga dapat digunakan untuk mengedit video. Bahkan, editing di aplikasi ini memiliki beberapa keunggulan yang tidak bisa dijumpai di aplikasi edit video Android lainnya.

Misalnya saja seperti editor video otomatis, art video, hingga tersedianya berbagai icon dan emoticon yang bisa ditambahkan dalam video. Sehingga membuat video bisa terlihat lebih fun dan juga menyenangkan.

7. VidTrim

Untuk Anda yang mencari video editor yang bisa digunakan tanpa watermark, maka aplikasi Vidtrim bisa menjadi salah satu pilihan. Disini tanpa harus upgrade ke premium sekalipun Anda sudah bisa menikmati editor video tanpa watermark.

Oleh karena itu, ini sangat cocok untuk menjadi aplikasi utama untuk mengedit video yang bersifat komersial. Seperti Instastories, WhatsApp Stories, ataupun konten di Youtube sekalipun. Disini Anda tidak akan terkena copyright atau dollar kuning saat menggunakannya.

8. VideoLeap

Masuk ke VideoLeap dan rasakan betapa mudahnya mengedit video di aplikasi ini, dimana Anda akan disuguhkan dengan fitur yang unik dan patut Anda coba satu-persatu. VideoLeap sendiri menyediakan banyak fitur dan tema yang menarik.

Cobalah untuk mengeksplor tema yang ada dan Anda akan mendapatkan video yang sangat keren. Selain itu, ada pula beberapa fitur premium seperti green screen, audio eksternal, hingga layer video yang bisa membantu dalam proses editing.

9. Vlogit

Membuat atau mengedit video vlog memang tidaklah mudah. Hal ini karena vlog cenderung memiliki banyak hal yang harus diedit agar hasilnya bisa bagus. Namun, semua itu bisa dilakukan dengan mudah menggunakan aplikasi Vlogit.

Bukan hanya video vlog saja, akan tetapi Anda juga bisa menggunakan aplikasi ini untuk mengedit berbagai macam jenis video. Baik video indoor, outdoor, action video, timelapse, slowmotion, dan masih banyak lagi lainnya.

10. Vimeo

Dikembangkan oleh Vimeo Corporation membuat aplikasi Vimeo ini menjadi salah satu aplikasi edit video Android terbaik yang bisa Anda gunakan. Tidak seperti Vimeo yang ada di iOS ataupun PC, Vimeo Android ini cenderung lebih mudah dan fleksibel dalam mengedit video.

Antarmuka aplikasi ini dibuat dengan simpel dan memiliki tombol yang lebih sedikit, sehingga bisa mudah dipahami dan digunakan secara lebih cepat. Bahkan, aplikasi ini juga memiliki fitur editing yang bisa digunakan secara otomatis untuk membantu Anda dalam mengedit video tersebut.

11. VMX Video Editor

VMX Video Editor bisa menjadi opsi lain untuk mengedit video di HP Android, dimana aplikasi ini sudah memiliki fitur yang sangat kompleks. Selain itu, juga dapat mendukung berbagai format video, seperti MP4, MKV, Web4, 4K, Full HD, dan berbagai format lainnya.

Tak heran bila VMX sering digunakan untuk kebutuhan editing profesional secara mobile oleh para videografer. Baik untuk mengedit video konten sosial media, short video, resepsi pernikahan, hingga membuat video clip sekalipun.

Aplikasi edit video Android memang sangatlah banyak, namun Anda bisa memilih salah satu aplikasi yang VisitPare.com rekomendasikan di atas. Apabila Anda baru memulai mengedit video, maka tidak ada salahnya memilih aplikasi video editor yang mudah untuk digunakan.