Cara Melihat Terakhir Dilihat di Instagram dari Smartphone

Cara Melihat Terakhir Dilihat di Instagram

Banyak orang bertanya-tanya tentang cara melihat terakhir dilihat di Instagram atau biasa dikenal sebagai Last Seen. Fitur last seen ini sudah hadir lebih dulu pada aplikasi whatsapp yang mana fungsinya menunjukkan kapan terakhir kali pemilik mengakses aplikasinya.

Syarat Melihat Status Terakhir Dilihat di Instagram

Ada beberapa syarat untuk bisa melihat last seen seseorang di Instagram. Persyaratan ini meliputi akun instagram, followers atau pengikut, dan versi aplikasi sosial media itu sendiri. Sebenarnya persyaratan yang ada bukanlah suatu hal sulit, berikut penjelasan lebih lengkap yang bisa Anda pahami.

1. Memiliki Akun Instagram Bersifat Publik 

Jika ingin melihat last seen seseorang maka ia harus memiliki akun Instagram bersifat publik. Artinya semua orang bisa melihat seluruh postingan. Mereka juga dapat mengikuti akun ini dengan bebas tanpa harus masuk ke bagian request. Berikut cara termudah untuk mengubah akun dari privat ke publik.

  • Masuk ke halaman profil

  • Klik menu di bagian kanan atas

  • Pilih pengaturan atau settings

  • Kemudian klik bagian Privacy atau privasi

  • Pastikan tanda akun private sudah mati atau tidak berwarna hijau

Di sisi lain memang banyak orang yang mengatakan bahwa akun Instagram privat juga bisa melihat last seen pengguna lain. Namun beberapa orang lain mengatakan hal sebaliknya, maka dari itu alangkah baiknya mengubah akun sebagai publik guna proses lebih aman dan lancar.

2. Memiliki Beberapa Followers

Jika ingin melihat last seen dari akun lain tentunya Anda harus memiliki follower dan following terlebih dahulu. Ketika tidak memiliki dua hal ini maka sama saja tidak ada yang bisa dilihat. Maka dari itu pastikan akun tidak terlalu baru dan sudah berteman dengan target atau beberapa orang lainnya.

Baca juga : Cara Mengganti Foto Profil Instagram

Cara memiliki followers dan following tentu mudah, hanya perlu mengikuti akun lain seperti teman dan keluarga. Kemudian menunggu mereka mengikuti akun balik atau nanti akun lain bisa ikut mengikutinya sendiri. Ketika sudah saling berteman di Instagram maka kini bisa lanjut melihat last seen mereka.

3. Aplikasi Instagram Versi Terbaru

Instagram sendiri muncul di zaman modern sejak tahun 2010 dan terus mengalami perkembangan. Mulai dari tampilan yang jadul hingga modern seperti saat ini. Setiap versi memiliki kemampuan dan batasannya masing-masing sehingga harus memperhatikannya dengan baik dengan cara berikut.

  • Pergi ke app store
  • Kemudian cari aplikasi Instagram

  • Lihat di bagian keterangan

  • Tertera nomor versi

Versi aplikasi yang memiliki fitur last seen ada pada update terbaru yaitu v275.1 yang bisa pengguna unduh melalui playstore dan appstore. Pastikan mengunduh aplikasi dari sumber resmi sehingga bisa langsung terinstall. Pengunduhan aplikasi dari sumber lain khawatir merusak software smartphonenya.

Cara Melihat Terakhir Dilihat di Instagram

Cara melihat terakhir dilihat di Instagram atau last seen tersedia dalam 4 cara yaitu melalui DM, log aktivitas, following, dan fitur stories. Beberapa cara berikut memiliki tahapan dan kelebihan yang berbeda-beda. Simak penjelasan lebih lanjut untuk mengetahui cara terbaik melihat last seen di IG.

1. Cara Melihat Terakhir Dilihat di Instagram Lewat DM

Cara melihat last seen paling mudah ialah melalui fitur DM atau Direct Messages. Fitur ini berfungsi sebagai pengirim pesan instan antar pengguna Instagram. Pastinya banyak orang yang juga menggunakan fitur ini, entah itu untuk saling berbagai postingan atau lainnya.

  • Buka Instagram
  • Klik fitur DM di pojok kanan atas

  • Cari kontak yang ingin Anda lihat

  • Kemudian lihat bagian bawah namanya

  • Akan tertera status last seen atau terakhir dilihat

Kelebihan dari cara ini ialah pengguna tidak perlu klik ruang obrolan sehingga chat yang belum terbaca tidak akan terbuka. Cara ini juga terkenal lebih mudah daripada menggunakan cara lainnya seperti melalui stories, log aktivitas, lain following.

2. Cara Melihat Terakhir Dilihat di Instagram Lewat Aktivitas Anda

Laman aktivitas lebih terkenal sebagai halaman notifikasi, tempat berkumpulnya berbagai pemberitahuan terkait akun. Mulai dari pengumuman jumlah like, komentar, dan pengikut baru serta biasanya tersedia di bagian atas layar. Pengguna Instagram bisa mengandalkan halaman ini untuk melihat last seen.

  • Buka Instagram dan log in
  • Kemudian akan muncul halaman utama
  • Pilih ikon hati di bagian kanan atas

  • Geser ke bagian mengikuti atau following
  • Pada laman ini akan menunjukkan berbagai aktivitas dari following

Aktivitas para following atau orang yang Anda ikuti akan muncul di halaman itu, mulai dari mengikuti, menyukai postingan, hingga mengadakan live. Artinya pengguna Instagram juga bisa mengetahui kapan temannya aktif di platform itu dan kapan sudah meninggalkannya.

3. Cara Melihat Terakhir Dilihat di Instagram Lewat Halaman Mengikuti

Instagram memiliki halaman dimana tertera daftar pengikut dan mengikuti dari sebuah akun pengguna. Melalui halaman ini maka mereka bisa melihat last seen atau kapan terakhir kali sebuah akun sedang bermain di aplikasi. Cara melihatnya cukup mudah, bisa dengan melakukan beberapa tahap ini.

  • Buka instagram dan masuk ke bagian profil
  • Klik halaman following atau mengikuti
  • Lihat daftar orang yang Anda ikuti
  • Cari nama akunnya dengan mengetikkan di kolom cari atau scroll
  • Jika terdapat tanda hijau maka ia sedang aktif

Ketika sebuah akun tidak memiliki tanda hijau di sekitarnya maka ia sudah tidak aktif dalam beberapa jam. Namun ketika masa tidak aktifnya hanya 1 – 2 jam maka tulisannya akan “aktif beberapa saat lalu”. Anda pasti pernah melihat tulisan itu pada last seen ketika mengeceknya melalui DM.

4. Cara Melihat Terakhir Dilihat di Instagram Lewat Fitur Stories

Fitur stories atau cerita adalah terobosan dari Instagram yang cara kerjanya sama dengan Snapchat. Kehadiran fitur ini memungkinkan pengguna untuk membagikan foto hariannya dalam 24 jam. Tidak hanya dalam bentuk foto melainkan juga bisa video yang lebih menarik dan berdurasi panjang.

  • Buka Instagram dan masuk ke fitur stories

  • Buat story atau unggahan sementara 
  • Post secara publik

  • Tunggu beberapa saat hingga banyak orang yang melihatnya
  • Jika sudah maka buka kembali storynya
  • Klik simbol penonton di bagian kiri bawah
  • Lihat daftar penonton

  • Akun yang memiliki tanda titik hijau artinya sedang aktif

Itulah cara melihat last seen seseorang melalui fitur story, namun ini hanya berlaku hingga masa postingan habis yaitu 24 jam. Jika postingan sudah tidak ada maka demikian pula dengan daftar orang-orang yang melihatnya. Pengguna bisa menghapus storynya ketika sudah melihat last seen.

Cara Agar Tidak Terlihat Online di Instagram

Beberapa orang menilai bahwa last seen merupakan sebuah privasi dan mereka tidak ingin orang lain mengetahuinya. Terlebih lagi bagi orang-orang yang merasa takut atau cemas akan stalker. Maka dari itu kelompok orang seperti ini lebih memilih untuk mematikan last seen mereka.

1. Cara Mematikan Status Online Instagram Lewat Aplikasi

Bukan rahasia umum lagi jika Instagram merupakan bagian dari Facebook yang sangat memperhatikan hak dan privasi penggunanya. Pada akhirnya Instagram ini memberikan fitur atau pengaturan dimana pengguna bisa mematikan last seen sehingga tidak terlihat oleh pengguna lain.

  • Masuk ke Instagram dan buka halaman profil

  • Klik simbol menu di pojok kanan atas

  • Kemudian pilih pengaturan

  • Masuk ke bagian Messages and Story Replies

  • Selanjutnya pilih Show Activity Status

  • Klik tanda aktif Show Activity Status

  • Jika Show Activity Status sudah berganti jadi warna abu-abu maka tandanya non aktif

Itulah cara menonaktifkan last seen dengan mudah melalui aplikasi Instagram langsung di HP. Kini tidak ada orang yang bisa melihat kapan terakhir kali Anda aktif atau sedang aktif di Instagram. Bahkan meskipun pengguna lain menggunakan bantuan pihak ketiga, tetap tidak akan bisa melihatnya.

2. Cara Mematikan Status Online Instagram Lewat Browser

Pengguna juga bisa mematikan last seen dari Instagram versi desktop, PC, atau browser. Untuk tahapannya hampir sama dengan pengguna yang melakukannya lewat smartphone. Hanya perlu masuk ke Instagram versi browser, log in, dan matikan, berikut langkah lebih lengkapnya.

  • Masuk ke Instagram versi browser dan log in

  • Pilih tombol menu di bagian kiri

  • Kemudian klik pengaturan

  • Pilih How Others Can Interact With You

  • Selanjutnya klik dan hilangkan centang bagian Show Activity Status

Jika centangnya sudah hilang maka kini akun Anda sudah tidak memiliki last seen. Orang lain tidak akan bisa melihat kapan terakhir kali atau aktif pada akun pengguna. Melalui hal itu maka akun bisa lebih aman dari stalker yang menanti. Kini bisa bermain Instagram lebih leluasa tanpa harus takut ketahuan.

Demikian cara melihat terakhir dilihat di Instagram atau last seen seseorang dan tutorial menghilangkannya. Semoga bermanfaat dan dapat membantu banyak pengguna sosial media lainnya. Gunakan tahap-tahap ini secara bijak, bukan untuk hal negatif seperti menjadi penguntit akun user lain.