Cara Privat Nomor Indosat dan Keuntungan Menggunakannya

Cara Privat Nomor Indosat

Sekarang ini setiap provider sangat memudahkan Anda saat ingin terhubung untuk berkomunikasi dengan pengguna lain. Adapun salah satu layanan yang perlu digunakan adalah cara privat nomor Indosat. Tentunya, ada banyak keuntungan memakainya karena lebih bersifat privasi.

Pahami Apa itu Privat Nomor Indosat?

Indosat merupakan salah satu provider yang bisa Anda gunakan dengan berbagai fitur menarik. Termasuk private number atau privat nomor ketika ingin melakukan panggilan keluar agar tidak dikenali. Contohnya saat hendak melakukan surprise pada teman, keluarga, sahabat, dan lainnya.

Tentunya, layanan ini juga sangat cocok apabila Anda ingin hidup lebih privat serta aman dari hal-hal mengganggu. Fitur ini sendiri berguna untuk membantu menyembunyikan sekaligus menghilangkan nomor telepon Indosat milik penggunanya.

Dengan begitu, saat Anda mencoba melakukan panggilan keluar tentunya nomor provider akan lebih terjaga. Pasalnya, tampilannya akan secara otomatis tidak tersedia pada penerima panggilannya nanti. Jika tertarik menggunakannya maka bisa mengaktifkan melalui cara mudah dan sederhana.

Apa Keuntungan Mengaktifkan Private Number Indosat?

Apakah Anda masih ragu untuk menggunakan privat nomor pada provider Indosat? Tidak perlu khawatir karena sewaktu-waktu pengguna bisa mengaktifkannya dengan cara mudah. Terlebih, ada banyak keuntungan memakainya seperti berikut:

1. Efektif Menjaga Nomor Telepon

Salah satu keuntungan yang dapat Anda peroleh saat mengaktifkan layanan/fitur ini yakni lebih mudah menjaga nomor telepon. Terlebih apabila sebelumnya mendapat panggilan dari nomor tidak dikenal. Usahakan untuk menggunakan layanannya saat ingin memanggilnya kembali.

Beberapa orang sendiri menginginkan untuk tidak menyebarluaskan nomor pribadi mereka. Tentunya Anda tidak boleh sembarangan memakainya terutama saat ingin melakukan panggilan keluar. Oleh karenanya, cobalah memakai layanan ini.

2. Nomor Telepon Menjadi Tidak Terlihat

Begitu Anda berhasil mengaktifkan fitur ini, maka nomor akan tidak terlihat atau menjadi rahasia. Dengan begitu, ketika pengguna melakukan panggilan keluar maka penerima telepon tidak dapat melihat nomornya. Tentu sifatnya menjadi sangat privasi.

Akan tetapi, proses panggilan tetap dapat Anda lakukan. Hanya saja dalam keadaan nomor tidak bisa terlihat oleh penerima panggilan. Tentunya hal ini efektif untuk meminimalisir adanya hal-hal merugikan termasuk teror dari pihak tidak bertanggung jawab.

Cara Privat Nomor Indosat

Tidak hanya cara transfer pulsa Axis ke Indosat saja yang penting untuk Anda pelajari. Pastikan juga mengetahui seperti apa langkah untuk mengaktifkan private number Indosat. Layanan ini bisa pengguna pakai kapan saja sesuai kebutuhan. Oleh karenanya, simak langkah-langkahnya berikut:

1. Melalui Aplikasi MyIM3

Pengguna setia Indosat tentunya sudah memiliki aplikasi MyIM3. Ternyata, Anda tidak hanya dapat membeli pulsa maupun paket data saja. Pasalnya, pelanggan juga dapat mengaktifkan layanan private number dengan mudah dan cepat. Agar lebih jelas, berikut cara selengkapnya:

  • Unduh aplikasi di Playstore jika belum memilikinya

  • Masuk ke aplikasi MyIM3 pada ponsel
  • Tunggu hingga terbuka secara penuh
  • Login ke akun masing-masing
  • Langsung klik menu Layanan
  • Pastikan pilih menu Privat Nomor/Privat Number
  • Tekan Aktifkan
  • Anda akan mendapat konfirmasi lebih lanjut

2. Melalui Layanan SMS

Jika Anda masih memiliki pulsa yang cukup untuk mengirim pesan, maka tidak ada salahnya apabila ingin mengaktifkan layanan satu ini lewat SMS. Tentunya langkah-langkahnya sederhana dengan beberapa instruksi berikut:

  • Masuk ke menu/aplikasi SMS
  • Pada kolom pesan ketik 11131#

  • Lanjut dengan mengirimnya ke 111
  • Selesai

3. Melalui Kode Dial #31#

Kode dial merupakan salah satu langkah efektif yang bisa Anda manfaatkan untuk mengaktifkan layanan privat nomor Indosat. Tentunya cara ini tidak akan rumit jika sudah menerapkannya dengan tepat sesuai panduan/instruksi. Simak beberapa poinnya berikut:

  • Siapkan smartphone dengan nomor Indosat aktif
  • Tekan menu Panggilan
  • Masukkan kode dial #31# lanjutkan Nomor Tujuan Panggilan

  • Langsung pilih menu/icon Memanggil
  • Otomatis nomor Anda privat saat menelfon

4. Melalui Kode Dial *67

Langkah lainnya yang bisa Anda terapkan agar private number provider Indosat aktif adalah melalui kode dial *67. Cara ini bisa pengguna lakukan secara sederhana agar tampilan nomor telepon menjadi privat atau tidak terlihat. Untuk itu, simak tutorial lengkapnya berikut:

  • Langsung buka menu Call/Panggilan
  • Tentukan nomor yang ingin Anda panggil
  • Lanjut dengan ketik *67 dan lanjutkan memasukan nomor tujuan

  • Setelah itu mulai lakukan panggilan
  • Selesai

5. Melalui Kode Dial *111#

Jika ingin mencoba cara lainnya, Anda juga masih bisa memanfaatkan menu kode dial di telepon masing-masing. Langkah-langkahnya sendiri tidak kalah mudah dari sebelumnya. Hanya saja pastikan tidak ada kesalahan pada instruksinya. Agar lebih jelas, simak cara lengkapnya di bawah ini:

  • Masuk ke menu Panggilan/Telepon
  • Ketik *111#

  • Klik menu Layanan
  • Lanjutkan dengan tekan menu Private Number/Privat Nomor
  • Pilih menu Aktifkan
  • Dapatkan konfirmasi jika fitur ini berhasil aktif

6. Melalui Pengaturan Telepon/Setting

Merupakan salah satu cara yang cukup mudah apabila Anda ingin mengaktifkan private number. Tentunya, panggilan keluar tidak akan tampil sehingga cukup terjaga kerahasiaannya. Jika belum mengetahui langkahnya, maka simak tutorial lengkapnya berikut:

  • Siapkan ponsel dengan kartu Indosat Anda
  • Masuk ke menu Pengaturan/Setting

  • Geser layar ke arah bawak
  • Klik menu Setelah Aplikasi
  • Tekan menu Pengaturan Panggilan/Setting Panggilan
  • Setelah itu, tentukan Nomor Pemanggil
  • Lanjut dengan klik Kartu Seluler
  • Selanjutnya pastikan tekan Nomor Pemanggil
  • Dapatkan menu Sembunyikan Nomor Saya
  • Nomor akan berganti menjadi Privat Number Indosat
  • Selesai

Cara Mudah Menonaktifkan Privat Nomor Indosat

Jika Anda berubah pikiran dan ingin segera berhenti dari fitur privat nomor, maka jangan khawatir. Pasalnya, salah satu caranya bisa pengguna terapkan dengan sederhana. Salah satunya yakni memanfaatkan SMS. Di bawah ini selengkapnya:

  • Siapkan ponsel yang ingin dinonaktifkan privat nomor Indosat
  • Masuk ke aplikasi Pesan/SMS
  • Arahkan kursor ke kolom pesan teks
  • Pastikan mengetik kode 11130#
  • Kirim pesan ke 111
  • Selesai

Panduan Menggunakan Privat Nomor Indosat

Setelah berhasil mengaktifkan layanan privat nomor, Anda mungkin masih belum paham kapan waktu paling tepat untuk memakainya. Terlebih, kebanyakan orang masih belum mengetahui fitur ini secara rinci. Agar lebih jelas, simak beberapa poinnya di bawah:

1. Gunakan Saat Melakukan Panggilan ke Nomor Tidak Dikenal

Panduan pertama yang perlu Anda perhatikan ketika memakai layanan ini adalah dengan memanfaatkannya ketika ingin menelpon nomor tidak dikenal. Hal ini sangat penting demi menjaga kerahasiaan nomor milik pribadi.

Tentunya agar tidak terjadi hal-hal tidak diinginkan. Terlebih bisa saja nomor Anda diketahui oleh orang lain sehingga mereka menyalahgunakannya. Seperti dengan menelpon secara terus-terusan. Jika layanan private number aktif, maka nomor pemanggil bersifat rahasia.

2. Hindari Mengaktifkan Layanan Terus-Menerus

Selanjutnya, usahakan Anda mengaktifkan layanan tersebut dengan tidak terus-menerus. Hal ini berarti sangat penting untuk sewaktu-waktu menon-aktifkannya kembali. Terlebih, cara untuk berhenti dari fitur tersebut juga sangat mudah.

Apabila Anda mengaktifkannya dan memakai layanannya terus-terusan, bisa saja menjadikan orang lain curiga. Hal ini akan terkesan kurang baik sehingga penting untuk menggunakan layanannya tepat waktu sesuai kebutuhan saja.

Itu dia beberapa cara privat nomor Indosat yang bisa Anda terapkan. Sekarang ini pengguna setia provider tersebut bisa langsung mencoba menggunakannya dengan langkah mudah dan sederhana. Dengan begitu, fitur tersebut akan menjadi salah satu layanan yang cukup menguntungkan.