Siapa Pendiri Facebook Selain Mark Zuckerberg?

Siapa Pendiri Facebook

Facebook merupakan sosial media yang sudah sangat terkenal sejak 2010 silam. Sosial media ini juga menjadi salah satu dengan popularitas terbaik. Bahkan masyarakat dunia masih menggunakannya hingga saat ini. Namun siapa pendiri Facebook, mungkin masih banyak orang yang tidak mengetahui ini.

Facebook, Sosial Media dengan Pengguna Terbanyak

Facebook yang kini lebih terkenal sebagai Meta merupakan perusahaan berbasis sosial media dari Amerika. Sosial media ini memungkinkan pengguna untuk saling terhubung dari berbagai belahan dunia. Melalui sosial media ini maka masyarakat dunia bisa memiliki banyak teman dengan lebih mudah.

Facebook, Sosial Media dengan Pengguna Terbanyak

Hanya segelintir orang yang mengetahui bahwa ternyata Facebook berangkat dari nama awal Facemash. Kemudian pada 2005 baru berganti nama menjadi TheFacebook.com dan lambat laun makin minimalis. Akhirnya di tahun 2021, perusahan ini resmi berganti nama menjadi Meta dari yang sebelumnya Facebook.

Nama Facebook itu sendiri datang dari dua padanan kata yaitu Face dan Book. Kedua kata ini memiliki arti Wajah atau Muka dan Buku. Para pendiri menggunakan nama Facebook dengan tujuan sebagai media sosial yang dapat menampilkan seluruh informasi penggunanya.

Siapa Pendiri Facebook?

Banyak orang mengenal Mark Zuckerberg adalah pendiri Facebook, tentu fakta ini benar adanya. Namun tahukah Anda bahwa Beliau juga tidak bekerja sendiri. Ada beberapa teman di sampingnya yang turut membantu Mark dalam membuat program sosial media hingga mendirikan perusahaan.

Baca juga : Kata Kata Status Facebook 

Siapa Pendiri Facebook?

1. Mark Zuckerberg

Pendiri utama Facebook ini lahir dengan nama Mark Elliot Zuckerberg. Beliau merupakan anak kedua dari empat bersaudara. Orang tuanya adalah edward Zuckerberg dan Karen Kempner, mereka membesarkan Mark dengan kondisi keluarga yang berkecukupan di New York, Amerika Serikat. 

Mark Zuckerberg tumbuh menjadi orang yang sangat pandai perihal pemrograman dan IT. Tidak heran ia dapat meraih berbagai prestasi di bidang IT sejak masa sekolah. Bahkan pada saat berada di jenjang pendidikan menengah, Mark berhasil menciptakan aplikasi plug in yang dapat menyimpan lagu.

2. Eduardo Saverin

Eduardo Saverin, seorang pengusaha di Negeri Paman Sam yang juga tergabung dalam tim pendiri Facebook. Ia bersekolah di Gulliver Preparatory School, Miami dan kemudian lanjut berkuliah di Harvard University. Jenjang pendidikan tinggi yang sama dengan Mark Zuckerberg menjadikan mereka berteman.

Eduardo lahir pada tahun 1982 di Sao Paulo, Brazil dan berasal dari keluarga Yahudi kaya. Ayahnya sendiri, Roberto Saverin, merupakan seorang pengusaha di bidang pakaian, perkapalan, dan real real estate. Ibunya pun juga bisa dibilang sukses karena merupakan seorang psikolog di sebuah rumah sakit.

3. Andrew McCollum

Pendiri Facebook lainnya yang juga alumni Harvard University adalah Andrew McCollum. Kini beliau bekerja sebagai CEO di Philo Inc dan penasihat di Nerd Swagger Inc. Dahulu Andrew MacCollum merupakan co founder dari Facebook dan semasa kuliah pun sering menghabiskan waktu bersama Mark.

Tentu pada awalnya, Andrew dan tim pendiri lainnya tidak menyangka bawah kreasi sederhana mereka bisa menjadi layanan yang mengubah dunia. Namun mereka juga senantiasa melihat berbagai potensi di dalam hasil karyanya. Seiring berjalannya waktu, tim pendiri terus memperbaiki berbagai celahnya.

4. Dustin Moskovitz

Dustin Moskovitz, salah seorang pendiri facebook yang lahir pada 1984 di Washington DC. Ia memiliki saham Facebook sebesar 6% sehingga pada 2010 silam sehingga berhasil menjadi Milyuner termuda di dunia. Usut punya usut, ternyata peran Dustin dalam pendirian Facebook sangatlah penting.

Pasalnya ia memang paling banyak berkontribusi dalam perancangan sosial media Facebook. Misalnya seperti membuat pengembangan strategi mobile phone, tampilan interface, dan lain sebagainya. Terlebih lagi jika mengingat ilmu sistem komputer atau sistem informasi belum selengkap masa kini.

5. Chris Hughes

Ada satu lagi pendiri Facebook yang tidak diketahui banyak orang yaitu Chris Hughes. Ia merupakan teman sekamar saat masa kuliah bersama Mark Zuckerberg. Berbeda dengan Mark yang mengambil jurusan Ilmu Komputer dan Psikologi saat berkuliah, Chris Hughes ini berada pada jurusan Sastra Inggris.

Berdasarkan jurusannya yang tidak berhubungan dengan ilmu komputer ini maka ia tidak begitu ikut andil dalam pembangunan sistem Facebook. Namun Chris tetap menangani berbagai pengembangan fitur yang ada di Facebook. Pada akhirnya hadirlah jejaring sosial media Facebook seperti yang Anda kenal sekarang.

Deretan Prestasi Mark Zuckerberg

Walaupun pendiri Facebook adalah sebuah tim yang terdiri dari 5 orang, namun memang publik hanya mengetahui peran Mark Zuckerberg. D sisi lain, mark Zuckerberg ini juga sudah sangat berbakat sejak dini. Ia berhasil mendapatkan berbagai prestasi, tentunya masih di bidang komputer.

Deretan Prestasi Mark Zuckerberg

1. Mendirikan Facebook

Prestasi yang sudah sangat jelas ialah berhasil mendirikan dan mengembangkan Facebook hingga saat ini. Jejaring sosial media yang mulai terbit ada 2004 ini merupakan pencapaian terbesar dalam hidup Mark Zuckerberg. Pada awalnya ia dan teman satu tim hanya berencana membuat media yang berbeda.

Namun setelah melakukan berbagai riset dan pengembangan lahirlah hasil yang lebih baik. Tidak hanya sebuah media untuk berbagai foto dan detail kontak, namun juga bisa update status dan mencari teman dengan lebih baik. Masyarakat sudah mendapatkan banyak dampak baik melalui Facebook ini.

2. Meluncurkan Berbagai Program Inovatif Sejak Dini

Sebelumnya penulis telah menyampaikan bahwa Mark sangat berbakat sejak dini. Pada masa sekolahnya ia berhasil meluncurkan program yang sangat inovatif yaitu berupa perangkat lunak. Bahkan di umurnya yang baru 12 tahun, ia berhasil menciptakan program pesan umum untuk praktek dokter gigi.

Selain itu ia juga pernah mengembangkan video game berdasarkan ilustrasi dari teman-temannya. Berawal dari berbagai ciptaan keren, akhirnya Mark menempuh masa magang di Intelligent Media Group. Di sana ia membantu pengembangan Synapse Media Player yang kemudian sukses menjadi pemutar musik.

3. Memperluas Kerajaan Sosial Media yang Sukses

Tidak hanya membangun Facebook Mark juga berhasil membangun kerajaan sosial medianya dengan sangat sukses. Kini ia membawahi berbagai sosial media besar seperti Whatsapp dan Instagram. Untuk Instagram sendiri, Mark berani mengeluarkan kocek 1 Miliar dollar AS, tawaran tertinggi bagi Instagram.

Melalui strategi pembelian atau akuisisi perusahaan sosial media ini maka tidak heran bila Mark menjadi Miliarder termuda. Selain itu Mark juga memberikan berbagai inovasi baru di perusahaan sosial medianya. Tentu tujuannya untuk mempertahankan pengguna sehingga juga meningkatkan income perusahaan.

Sejarah Berdirinya Facebook

Setelah mengetahui siapa pendiri Facebook kini saatnya memahami sejarah menarik di baliknya. Walaupun memiliki banyak pengguna, namun hanya sedikit orang yang mengetahui perjuangan Facebook. Simak sejarang lengkap dari Facebook sejak 2004 hingga kini hanya di sini.

Sejarah Berdirinya Facebook

1. Membangun Aplikasi Berbasis Media Sosial

Pada awalnya Mark mendapat peringatan dari kampus untuk tidak melanjutkan project buku direktori mahasiswa online. Namun jika tidak keras kepala dan gigih maka Facebook juga tidak akan hadir di dunia ini. Pada akhirnya, peluncuran perdana Facebook hadir pada 2004 dengan nama Facemash.

Tujuan pada saat ini ialah untuk bisa menjadi alat sosialisasi bagi teman-temannya. Selain itu, perilisan Facemash ini juga bertujuan untuk mempermudah komunikasi antara rekan dan keluarga walaupun terbentang jarak yang jauh. Sejak perilisan pertamanya, tujuan ini sudah tercapai dengan baik.

2. Awal Pengembangan Facebook

Semenjak awal peluncuran, ternyata Facebook langsung memiliki banyak penggemar. Di satu sisi ini adalah hal yang menyenangkan, namun di sisi lain membuat Mark kewalahan. Pada akhirnya ia membentuk sebuah tim untuk melakukan pengembangan aplikasi. 

Pada akhirnya bisa menjadi media sosial yang dapat menjaring 30 kampus dalam kurun waktu singkat. Lambat laun pengguna Facebook kian meningkat dan ini tidak hanya pada kalangan mahasiswa saja. Melalui peningkatan peminat yang signifikan, Mark mulai membuka jejaring yang lebih luas.

3. Pencapaian Facebook di Awal Masa Pengembangan

Masa pengembangan Facebook ini berjalan dengan baik, bahkan hingga digunakan di seluruh pelosok dunia. Dahulu facebook mampu menjaring hingga lebih dari 6 juta kelompok pertemanan. Tentu kelompok pertemanan ini berdasarkan analisis demografi, pekerjaan, sekolah, dan masih banyak lagi.

Fakta yang mencengangkannya lagi, Facebook dapat mengunggah ratusan juta foto dalam satu hari. Hal itu mengartikan Facebook sebagai aplikasi atau sosial media teraktif nomor 6 di dunia. Tidak hanya itu, Facebook juga berhasil membawa pulang gelar media sosial terbesar nomor dua di masanya.

4. Penjualan Saham Facebook

Mark Zuckerberg tidak akan menyia nyiakan popularitas Facebook begitu saja. Ia menggaet banyak investor untuk dana pengembangan aplikasi. Investor pertama ialah dari Accel Partners dan dana investasinya berubah ke dalam pembelian domain menjadi www facebook com pada 2005 silam.

Kemudian Mark Zuckerberg juga menjalin kerjasama investasi dengan Paypal guna membiayai pengembangan aplikasi lainnya. Lambat laun semakin banyak investor yang masuk ke Facebook dan sosial media ini pun mendapatkan jangkauan yang semakin luas.

5. Dana Investor yang Melimpah

Tidak berhenti di Paypal, Facebook semakin gencar kerjasama investasi dengan berbagai perusahaan terkemuka. Salah satunya ialah Greylock Partners dan Merintech Capitals Partners guna meluncurkan aplikasi mereka dalam bentuk mobile. Melalui kerja sama ini maka muncullah aplikasi facebook di smartphone.

Semenjak pengembangan besar itu maka semakin banyak pula berbagai investor lain yang berdatangan. Bahkan tidak jarang ada pihak yang menawarkan untuk membeli Facebook. Tentunya Mark tidak mudah tergoda dengan tawaran itu, bahkan menolak mentah ide tersebut.

6. Skandal Cambridge Analytica

Sebagaimana lika liku membangun perusahaan yang banyak pengusaha sampaikan, perjalanan Facebook hingga menjadi sukses seperti ini juga tidak mulus. Mark sendiri pernah mendapat gugatan bahwa Facebook merupakan karya plagiat dari Connect U. 

Walaupun Facebook memenangkan kasus, namun Connect U masih belum puas dan mengajukan banding. Kemudian ada pula berbagai masalah atau kontroversi lainnya yang menyerang perusahaan ini. Misalnya seperti pemblokiran penggunaan karena dianggap mempromosikan serangan terhadap pemerintahan.

Itulah siapa pendiri Facebook dan kisah singkat bagaimana sosial media ini bisa terbentuk. Melalui perjalanan yang panjang, kini Facebook semakin memperbaiki sistem sehingga pengguna bisa lebih nyaman. 

Bahkan kini Facebook juga terhubung dengan banyak aplikasi lain sehingga memudahkan pengguna untuk berbagi konten. Misalnya seperti instagram dan whatsapp yang juga merupakan anak perusahaan dari Meta.